Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tontowi/Liliyana Bertemu Malaysia di Final Singapore Open

Kompas.com - 21/07/2018, 18:04 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis



SINGAPURA, Kompas.com - Tinggal selangkah lagi pasangan ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir menaiki podium tertinggi di kejuaraan Singapore Open 2018 HSBC BWF World Tour Super 500. Tontowi/Liliyana berhasil maju ke babak final, usai mengalahkan rekan yang juga juniornya di pelatnas Akbar Bintang Cahyono/Winny Oktavina Kandow dengan dua gim langsung 26-24, 21-17.

Babak semifinal  bertempat di Singapore Indoor Stadium, Sabtu (21/7) ini. Tidak mudah bagi Tontowi/Liliyana untuk meraih kemenangan dari juniornya tersebut. Di game pertama, Tontowi/Liliyana mendapat perlawanan sengit. Meski game itu dapat diraih oleh mereka tapi dalam duel adu setting yang panjang, 26-24.

Berbeda dengan gim seblumnya. Di gim dua, Tontowi/Liliyana sudah mendominasi permainan. Hingga tepat di menit 31, mereka keluar sebagai pemenang. Tontowi/Liliyana menang dengan skor 21-17 di gim duannya.

“Puji tuhan, pasti senang bisa ke final lagi. Apa lagi setelah juara di Indonesia Open persiapan hanya seminggu kurang, kita sudah datang ke turnamen ini. Sebagai pemain senior kita harus pintar-pintar menjaga setaminanya” ungkap Liliyana,

“Di gim pertama, kita terlalu banyak berhati-hati, banyak melakukan kesalahan sendiri. Meskinya kita main normal, karena saya melihat Akbar/Winny itu tegang. Seharusnya kita bisa memanfaatkan keadaan mereka itu.” tambahnya Liliyana.

“Akbar/Winny pertahanannya cukup bagus dan tidak mati-mati sendiri. Serangan juga bagus. Untuk keseluruhannya sih, mereka juga bagus.”kata Tontowi.

Di babak final yang berlangsung, Minggu (22/7) besok. Tontowi/Liliyana akan berjumpa wakil Malaysia Goh Soon Huat/Shevon Jemie Lai. Pasangan Malaysia ini lolos ke final dnegan menyingkirkan ganda Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanchai 21-18, 21-14.

“Lawan pasangan Malaysia yang sudah masuk ke final, pastinya bagus. Jadi kita tetap mengatisipasi permainan mereka besok dan seperti biasa kita akan mempelajari permainan mereka. Tentunya lebih siap capek lagi, karena pemain Malaysia itu cukup ulet dan defend pertahaan cukup kuat. Untuk besok kita akan berusaha dan memberikan yang maksimal.” jelas Liliyana.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com