Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Targetkan Ke Final Asia Junior Championships

Kompas.com - 13/07/2018, 20:30 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

JAKARTA, Kompas.com - Indonesia menargetkan tembus babak final beregu Asia Junior Championships 2018 akan berlangsung pada 14-17 Juli 2018, di Jaya Raya Sport Hall Training Center, Jakarta.

Hal ini disampaikan oleh manajer tim Indonesia, Susy Susanti. Tim junior Indonesia menghuni grup D bersama Jepang dan Singapura.

Pada laga pertamanya, Indonesia akan menghadapi Singapura (15/7) pada pukul 09.00 WIB. Kemudian pada hari yang sama Indonesia bertemu Jepang, pukul 16.00 WIB.

“Untuk beregu memang kalau dibilang berat enggak, dibilang enteng juga enggak. Karena kita tahu Jepang juga cukup baik. Jadi kami tetap waspada dan konsentrasi satu-satu, jangan lengah. Kalau target kami mudah-mudahan bisa minimal seperti tahun lalu, ke final. Tapi kami tetap berusaha meningkatkan. Apalagi sebagai tuan rumah, ini mungkin terakhir, yang berikutnya sudah bukan di Indonesia lagi,” kata Susy.

Berbicara mengenai kondisi timnya, Susy mengatakan, junior Indonesia yang diturunkan dalam kondisi yang baik. Berbagai persiapan sudah dilakukan sejak enam bulan sebelum pertandingan.

“Persiapan cukup baik. Dari tahun lalu kami persiapkan dari awal tahun paling tidak enam bulan. Mereka latihan intensif, lebih terfokus dan sparing dengan senior juga. Tahun lalu hasilnya cukup baik, mudah-mudahan tahun ini juga lebih baik lagi,” lanjut Susy.

Laga beregu Asia Junior Championships 2018 akan berlangsung pada 14-17 Juli 2018, di Jaya Raya Sport Hall Training Center, Jakarta. Berikut pembagian grup pertandingan beregu Asia Junior Championships 2018:

Berikut pembagian Grup:
Grup A: Tiongkok, Malaysia, Myanmar
Grup B: Thailand, Taiwan, Hong Kong, Macau
Grup C: Korea, India, Kazakhstan, Sri Lanka
Grup D: Indonesia, Jepang, Singapura

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com