Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Start dari Posisi Ke-10 MotoGP Spanyol, Valentino Rossi Keluhkan Ban

Kompas.com - 06/05/2018, 07:59 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

 

JEREZ, KOMPAS.com - Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi harus puas start dari posisi 10 pada MotoGP Spanyol, seusai gagal tampil apik saat babak kualifikasi, Sabtu (5/5/2018).

Masalah ban dan temperatur panas lintasan menjadi alasan Rossi atas performa buruknya kali ini. Menurut Rossi kondisi trek punya andil paling besar atas naik turunnya performa motor Yamaha YZR-M1.

"Sensasinya sama seperti pada pagi hari. Kami kehilangan akselerasi, tidak bisa keluar dari tikungan dengan cepat, dan saya pikir ini ada hubungannya dengan sistem elektronik," kata Rossi seperti dikutip BolaSport.com dari Motorsport.

"Dengan temperatur rendah kami punya ritme yang lebih baik, tidak terlalu bagus memang, tapi ketika temperaturnya naik maka kami akan tampil sangat buruk," ucap Rossi menambahkan.

Baca Juga: MotoGP Spanyol 2018 - Komentar Cal Cructhlow Usai Ungguli Pedrosa dan Marquez

Valentino Rossi pun semakin pesimis dengan hasil balapan nanti. Lebih-lebih jika cuaca semakin terik dan temperatur aspal semakin panas.

"Balapannya akan lebih susah karena temperaturnya akan lebih panas lagi," tutur pebalap asal Italia ini.

Hasil buruk juga didapatkan rekan satu tim Rossi, Maverick Vinales yang akan memulai balapan GP Spanyol di posisi ke-11.

Musim ini, tim Movistar Yamaha memang sedang mengalami masalah pada peranti elektronik (ECU). Bahkan, Rossi sendiri sudah mengakui bahwa Yamaha sudah tertinggal dari Honda dan Ducati terkait masalah elektronik.

Dampak dari permasalahan elektronik ini bisa terlihat dari penampilan Rossi dan Vinales pada tiga seri awal MotoGP yang masih belum pernah juara.

Balapan seri keempat MotoGP Spanyol akan digelar pada Minggu, 6 Mei 2018, pukul 19.00 WIB di Sirkuit Jerez, Spanyol. (Ardhianto Wahyu Indraputra).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Internasional
Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Internasional
Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Internasional
Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com