Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sandiaga Peringatkan Dispora dan KONI Untuk Selesaikan Gaji Para Atlet

Kompas.com - 04/04/2018, 19:24 WIB
Akhdi Martin Pratama,
Tjahjo Sasongko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno memberi waktu dua minggu kepada Dinas Pemuda dan Olahraga dan KONI DKI Jakarta untuk segera menyelesaikan permasalahan gaji para atlet DKI.

Menurut Sandiaga, permasalahan gaji atlet harus segera diselsaikan. Dia tak ingin atlet kecewa dan akhirnya pindah membela provinsi lain di PON Papua 2020.

"Saya berikan target dua minggu untuk Kadispora dan KONI untuk menyelesaikan ini. Karena ini sudah saya dengar mulai Minggu lalu, kalau dalam dua minggu belum selesai, saya yang akan selesaikan sendiri," ujar Sandiaga di Balai Kota DKI, Rabu (4/4/2018).

Sandiaga menambahkan, Pemprov DKI telah menganggarkan Rp 20 miliar untuk KONI DKI Jakarta untuk pembinaan atlet. Dana tersebut, kata Sandiaga, sebagian telah dicairkan.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno di Gedung Dinas Teknis, Jalan Abdul Muis, Selasa (13/3/2018). KOMPAS.com/JESSI CARINA Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno di Gedung Dinas Teknis, Jalan Abdul Muis, Selasa (13/3/2018).


"Sudah cair untuk yang sudah terverifikasi nama dan rekening nya, tapi yang belum berarti saya meminta para pengurus cabor untuk langsung berkoordinasi dengai KONI dan juga Kadispora," kata Sandiaga.

Jelang pelaksanaan PON 2020 di Papua, KONI DKI dipusingkan seretnya dana pembinaan yang berimbas pada banyaknya atlet yang berpindah ke daerah lain.

Hal itu diungkapkan Djamhuron dari KONI DKI dalam acara rapat kerja Provinsi Persatuan Renang Seluruh Indonesia (Raker Prov PRSI) DKI, Sabtu (31/03/2018).

Dia menyebutkan, ketiadaan anggaran dari APBD DKI 2018 telah membuat beberapa cabang olahraga harus merogoh kocek sendiri sebagai dana operasional.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com