Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelatihan Berstandar Barcelona Buat Siswa SD

Kompas.com - 16/12/2017, 20:02 WIB


JAKARTA, Kompas.com - Sebagai bentuk komitmennya dalam mensosialisasikan gaya hidup aktif dan sehat melalui olahraga, Nestlé MILO kembali menghadirkan MILO Football Clinic Day untuk keempat kalinya.

Sebanyak lebih dari 500 siswa Sekolah Dasar di Jakarta mengikuti pelatihan teknik dasar sepak bola seperti dribbling, passing, shooting, controlling, turning dan keeping bersama pelatih bersertifikat Asian Football Confederation (AFC) seperti Zaenal Abidin dan Kurniawan Dwi Yulianto serta pelatih FCBEscola, Aldric Miro Orteu dan Pere Bosquet Llop di Lapangan Sepakbola PertaminaSimprug.
 
Business Executive Officer Beverages Business Unit PT Nestlé Indonesia Prawitya Soemadijo mengungkapkan bahwa MILO Football Clinic Day merupakan bagian dari kerja sama Nestlé MILO dengan FC Barcelona selama empat tahun ke depan yang memberikan kesempatan lebih besar bagi anak-anak di Indonesia untuk mendapatkan pelatihan sepak bola kelas dunia, menginspirasi lebih banyak anak untuk berolahraga dan memberikan ruang dan wadah untuk bermain sepak bola.  
 
“Setelah mengirimkan sepuluh siswa Sekolah Dasar untuk berlatih di FCBEscola Agustus kemarin, kini kami kembali memberikan kesempatan bagi para peserta MILO Football Clinic Day usia 10-12 tahun untuk dapat merasakan pengalaman berlatih bersama pelatih FCBEscola. Semoga para peserta dapat semakin termotivasi untuk berlatih lebih giat lagi agar dapat mewujudkan cita-cita menjadi pesepak bola dengan tetap menerapkan nilai-nilai pantang menyerah, sportivitas, percaya diri dan kerja sama tim,” ujar Prawitya Soemadijo.

Sebanyak lebih dari 500 siswa Sekolah Dasar di Jakarta mengikuti MILO Football Clinic Day bersama pelatih bersertifikat Asian Football Confederation (AFC) seperti Zaenal Abidin (tiga kiri) dan Kurniawan Dwi Yulianto (dua kiri) serta pelatih FCBEscola, Aldric Miro Orteu (paling kanan) dan Pere Bosquet Llop (dua kanan) di Lapangan Sepakbola Pertamina-Simprug. Sebanyak lebih dari 500 siswa Sekolah Dasar di Jakarta mengikuti MILO Football Clinic Day bersama pelatih bersertifikat Asian Football Confederation (AFC) seperti Zaenal Abidin (tiga kiri) dan Kurniawan Dwi Yulianto (dua kiri) serta pelatih FCBEscola, Aldric Miro Orteu (paling kanan) dan Pere Bosquet Llop (dua kanan) di Lapangan Sepakbola Pertamina-Simprug.


 
Kurniawan Dwi Yulianto yang menjadi salah satu pelatih pada MILO Football Clinic Day mengungkapkan, “MILO Football Clinic Day merupakan wadah yang tepat bagi pembinaan bibit pesepak bola. Materi pelatihan yang kami susun juga sudah disesuaikan dengan standar aturan Federasi Sepakbola Internasional sehingga dapat memaksimalkan potensi para peserta. Semoga kegiatan ini dapat semakin mendorong lahirnya regenerasi pesepak bola berkualitas di Indonesia.”
 
Selain coaching clinic, Nestlé MILO akan tetap mengadakan Kelas Nutrisi sebagai wadah bagi para orang tua untuk mendapatkan informasi dan pengetahuan lebih mengenai nutrisi yang tepat dan seimbang bagi anak agar tetap aktif dan berprestasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siaran Langsung dan Live Streaming Piala Uber 2024 Pukul 08.30

Siaran Langsung dan Live Streaming Piala Uber 2024 Pukul 08.30

Badminton
Vinicius Jr Menggila Kontra Bayern, Menanti Malam Magis di Bernabeu

Vinicius Jr Menggila Kontra Bayern, Menanti Malam Magis di Bernabeu

Liga Champions
Kata Maarten Paes Usai Jadi WNI: Momen Besar, Ambisi Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Kata Maarten Paes Usai Jadi WNI: Momen Besar, Ambisi Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Timnas Indonesia
Deretan Fakta Irak, Lawan Timnas Indonesia Berikut di Piala Asia U23

Deretan Fakta Irak, Lawan Timnas Indonesia Berikut di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Liga Champions FC Bayern Vs Real Madrid

5 Hal Menarik dari Laga Liga Champions FC Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

4 Fakta Tambahan Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan

Liga Indonesia
Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Perbasi Jakarta Segera Gelar Kompetisi Liga Basket Putri

Olahraga
Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Liga Champions
Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com