Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Solo Tuan Rumah Peparpenas 2017

Kompas.com - 10/11/2017, 17:20 WIB

SOLO, Kompas.com  - Pekan Paralympic Pelajar Nasional (Peparpenas) VIII 2017 siap digelar di Solo, Jawa Tengah, 10-14 November. Event ini merupakan sebagai penyaringan bibit berbakat bagi atlet disabilitas.

Panitia penyelenggara Dr. Bayu Rahardian mengatakan jika kegiatan Peparpenas VIII di Solo akan diikuti 621 atlet dari 29 provinsi. Hanya lima daerah yang absen, yakni Papua Barat, Sulawesi Utara, Kalimantan Timur, Papua Barat, dan Sulawesi Tenggara.

"Kami harus bijak melihat ketidakhadiran kelima provinsi tersebut. Ada beberapa daerah yang memang belum siap. Ada juga yang tidak punya atlet disabilitas, dana, dan kesiapan," kata Bayu Rahardian.

Menurut Bayu Rahardian yang juga Asisten Deputi Pengembangan Olahraga Tradisional dan Layanan Khusus Kemenpora, event ini bertujuan mencari bibit potensial. Mereka yang terbaik akan ditampung dalam program pembinaan seperti Ragunannya disabilitas.

"Rencananya kami akan membuat sekolah Ragunan khusus untuk atlet disabilitas di Solo. Langkah awal kami akan menyaring 30 atlet terbaik pada akhir tahun nanti," jelas Bayu.

Sementara itu, pada Peparnas di Solo ini akan mempertandingan enam cabang olahraga: atletik, renang, bulu tangkis, bocia, catur dan tenis meja. Para atlet akan memperebutkan 471 medali. Rinciannnya: 149 medali emas, 149 perak dan 173 perunggu.

Tiap provinsi maksimal mengirim 28 atlet dengan kategori tuna daksa 9 orang), tuna grahita (7), tuna rungu (6), tuna netra (6). "Event ini tak semata unjuk prestasi para atlet, tapi juga pembudayaan disabilitas dan pesan-pesan lainnya. Terpenting bahwa kesetaraan penyandang disabilitas itu mempunyai hak yang sama dalam olahraga," paparnya.

Hal ini membuktikan keseriusan atau kepedulian pemerintah atau Kemenpora terhadap olahraga bagi penyandang disabilitas. Keramahan Indonesia terhadap olahraga difabel sangat tinggi. Menurut Bayu mungkin hanya Indonesia di dunia ini yang mempunyai event antarpelajar khusus disabilitas.

Sementara itu, Kepala Bidang Olahraga Disabilitas, Kementerian Olahraga, Ismun Dwi Karyatiningsih, mengatakan, terpilihnya Kota Solo menjadi tuan rumah Peparpenas pertama karena daerah ini merupakan pusat kegiatan National Paralympic Committee (NPC) Indonesia, sehingga sudah memilik fasilitasnya olahraga cukup komplet.

“Kami Peparpenas tahun ini, mengusung tema Melalui Perpapenas 2017 Kita Tingkatkan Percaya Diri dan Motivasi Atlet untuk Indonesia Hebat,” ujarnya.

Dr Bayu Rahadian Dr Bayu Rahadian

Menurut dia, sejumlah fasilitas venue untuk pertandingan di Solo yang akan digunakan seperti Stadion Sriwedari untuk cabang atletik, Kolam renang Tirtomoyo Manahan cabang renang, GOR UNS tenis meja, GOR Manahan cabang bulu tangkis, dan GOR Gelanggang Pemuda Manahan cabang bocia.

Sementara itu, Kepala Seksi Olahraga Pendidikan dan Olahraga Prestasi, Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Provinsi Jawa Tengah, Kuncoro Dwi Wibowo, menyatakan timnya siap menggelar pekan olahraga untuk pelajar disabilitas

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Internasional
Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Internasional
Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Internasional
Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com