Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kalahkan Singapura 6-0, Indonesia hadapi Thailand

Kompas.com - 21/09/2017, 18:44 WIB

        
KUALA LUMPUR, Kompas.com - Timnas sepakbola Cerebral Palsy (CP) Indonesia mengantongi tiket ke babak final setelah mencukur Singapura dengan skor telak 6-0, ketika berlangsung di Field C National Sports Council, Kuala Lumpur, Kamis (21/9/2017),

Kemenangan Cahyana cs pun sudah diprediksi sebelumnya, pasalnya dalam laga ujicoba yang berlangsung di Stadion Sriwedari, Solo, Sabtu (13/5/2017) lalu, tim besutan Fadilah Umar itu mempermalukan Singapura dengan skor 10-1.

Dalam jalannya laga, Cahyana sukses merobek gawang Singapura ketika laga baru berjalan dua menit. Pada menit keempat, gawang lawan kembali bergetar atas performa Muhaimi, sehingga membuat marjin keunggulan menjadi 2-0.

Tak mampu mengembangkan permainan, Singapura pun hanya mampu bermain bertahan dan hanya mengandalkan serangan balik. Namun dengan gempuran tim Merah-Putih, pada menit ke-9 Ahmad mencetak gol ketiga untuk Indonesia. Pada menit ke-28, Muhaimi kembali mencatatkan namanya ke papanskor untuk kedua kalinya, sekaligus mengunci skor 4-0 di babak pertama.

Memasuki babak kedua, pelatih Fadilah melakukan rotasi pemain. Adi diparkir dan digantikan oleh Habib Sholeh, sedangkan posisi Muhaimi digeser dengan Sobirun. Permainan timnas CP Indonesia lebih rileks tapi tetap fokus.

Pengusaan permainan yang baik membuat pundi gol Indonesia bertambah. Habib melalui titik putih memperbesar keunggulan menjadi 5-0. Pada menit 40 Cahyana mencatat gol keduanya dan membawa Indonesia pesta enam gol.

Lantaran sudah nyaman, kapten Yahya ditarik keluar dan digantikan dengan Ammar. Kiper Amin Rosyid pada menit 58 juga diganti oleh Tryagus Arief  serta Cahyana diganti oleh Hermannudin. Tapi, tak ada gol tambahan dan skor berakhir 6-0 untuk Indonesia.

Pelatih Fadilah Umar mengapresiasi anak asuhnya yang bermain team work. "Anak-anak bermain tenang dan tidak terburu-buru. Mereka menjalankan strategi yang kami terapkan dengan baik. koordinasi dan komunikasi di lapangan juga terlihat mengalir. Itu kunci kemenangan kami," kata pelatih Fadilah Umar saat ditemuipasca laga.

Pada final yang diagendakan Jumat (22/9/2017), pukul 17.15 waktu Malaysia, timnas CP Indonesia akan berhadapan dengan Thailand. Kedua tim pernah bertemu di fase grup dan kala itu Indonesia menang tipis dengan skor 2-1, Selasa (19/9/2017) lalu, sehingga peluang untuk meraih medali emas sangat terbuka bagi Cahyana cs.

"Thailand tentu ingin membalas kekalahan tersebut. Tapi, kami ingin mendapat kalungan medali emas. Kami akan tampil habis-habisan demi menggenggam medali emas mengharumkan nama bangsa. Itu tekad kami semua, baik pemain maupun ofisial," pungkas Fadilah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Klasemen Liga Inggris: Man United Kedelapan, Chelsea di Zona Eropa

Klasemen Liga Inggris: Man United Kedelapan, Chelsea di Zona Eropa

Liga Inggris
3 Fakta Menarik Juventus Juara Coppa Italia, Allegri-Bianconeri Terbanyak

3 Fakta Menarik Juventus Juara Coppa Italia, Allegri-Bianconeri Terbanyak

Liga Italia
Hasil Atalanta Vs Juventus: Gol Vlahovic Bawa Bianconeri Juara Coppa Italia

Hasil Atalanta Vs Juventus: Gol Vlahovic Bawa Bianconeri Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hasil Brighton Vs Chelsea, Cole Palmer Bawa The Blues Menang, Naik Peringkat

Hasil Brighton Vs Chelsea, Cole Palmer Bawa The Blues Menang, Naik Peringkat

Liga Inggris
Cesc Fabregas Mempunyai Kontribusi Besar Antar Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas Mempunyai Kontribusi Besar Antar Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Hasil Man United Vs Newcastle: Drama 5 Gol dan Roket Diallo, MU Menang

Hasil Man United Vs Newcastle: Drama 5 Gol dan Roket Diallo, MU Menang

Liga Inggris
Link Live Streaming Juventus Vs Atalanta, Kick-off 02.00 WIB

Link Live Streaming Juventus Vs Atalanta, Kick-off 02.00 WIB

Liga Italia
DXI 2024 Hadirkan Community Camp untuk Lintas Hobi Pecinta Alam

DXI 2024 Hadirkan Community Camp untuk Lintas Hobi Pecinta Alam

Olahraga
Kemenpora Gelar Lokakarya Pembinaan Olahraga Prestasi

Kemenpora Gelar Lokakarya Pembinaan Olahraga Prestasi

Olahraga
Indra Sjafri Beri Sinyal Hijau bagi Pemain Keturunan Gabung Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Beri Sinyal Hijau bagi Pemain Keturunan Gabung Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Madura United Vs Borneo FC: Gol Penalti Jaja, Madura United Menang

Hasil Madura United Vs Borneo FC: Gol Penalti Jaja, Madura United Menang

Liga Indonesia
Final Coppa Italia, Juve Yakin Bisa Bawa Pulang Trofi

Final Coppa Italia, Juve Yakin Bisa Bawa Pulang Trofi

Liga Italia
Como 1907 Mencari Pemain Siap Tempur di Serie A

Como 1907 Mencari Pemain Siap Tempur di Serie A

Liga Italia
Pelatih Persib Tanggapi Jeda Singkat Semifinal Championship Series

Pelatih Persib Tanggapi Jeda Singkat Semifinal Championship Series

Liga Indonesia
Kian Dekat dengan Gelar, Guardiola Minta Pemain Man City untuk Tenang

Kian Dekat dengan Gelar, Guardiola Minta Pemain Man City untuk Tenang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com