Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Juara Dunia Bulu Tangkis, dari Axelsen hingga Tontowi/Liliyana

Kompas.com - 28/08/2017, 09:22 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Partai final Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2017 telah usai digelar di Glasgow, Skotlandia, pada Minggu (27/8/2017).

Dari laga final ini, muncul lima juara baru yang menyandang gelar juara dunia 2017.

Berikut daftar lima juara dunia baru seusai pergelaran BWF World Championship 2017.

1. Juara dunia tunggal putra: Viktor Axelsen

Viktor Axelsen sukses menjadi juara dunia setelah mengalahkan pebulu tangkis China, Lin Dan, dalam dua gim, 22-20 dan 21-16.

Ini merupakan salah satu catatan sejarah karena Axelsen mengembalikan nama Denmark sebagai juara dunia setelah terakhir kali pada 2009.

2. Tunggal putri: Nozomi Okuhara

Nozomi Okuhara berhasil meraih gelar juara dunia setelah menundukkan Pusarla V Sindhu dalam rubber game dengan skor 21-19, 20-22, dan 22-20.

Raihan ini semakin spesial karena Okuhara yang meraih perunggu di Olimpiade Rio 2016 berhasil mengalahkan peraih perak Rio 2016 (PV Sindhu) dan peraih emas Rio 2016, Carolina Marin.

3. Ganda putri: Chen Qingchen/Jia Yifan

Ganda putri China, Chen Qingchen/Jia Yifan, sukses menaklukkan ganda putri Jepang, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota, dalam tiga gim dengan skor 21-18, 17-21, dan 21-15.

Pasangan Chen Qingchen/Jia Yifan sukses menyumbangkan gelar pertama bagi China di kejuaraan dunia ini.

4. Ganda putra: Liu Cheng/Zhang Nan

Pasangan putra China, Liu Cheng/Zhang Nan, berhasil meraih gelar juara dunia seusai mengalahkan ganda non-unggulan Indonesia, Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro.

Liu Cheng/Zhang Nan tampil perkasa di hadapan Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro dalam pertandingan dua gim dengan skor 21-10 dan 21-17.

5. Ganda campuran: Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir

Indonesia menyumbang satu gelar juara dunia lewat Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir.

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir berhasil meraih gelar juara dunia kedua setelah mengalahkan Zheng Siwei/Chen Qingchen dalam tiga gim, 15-21, 21-16, dan 21-15.

Pergelaran Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis XXIV selanjutnya akan dilaksanakan di Nanjing, China, pada tahun 2018.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com