Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sumut dan Aceh Jadi Calon Tuan Rumah Bersama PON 2024

Kompas.com - 09/06/2017, 18:05 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Provinsi Sumatera Utara (Sumut) dan Daerah Istimewa Aceh resmi mendeklarasikan rencana pencalonan mereka menjadi tuan rumah bersama untuk ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024.

Hal itu dinyatakan oleh kedua pihak seusai mengadakan pertemuan di Gedung Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat di Jakarta, Jumat (9/6/2017) sore WIB.

"Kami (Sumut dan Aceh) merapat dan berdiskusi, khususnya dalam mencari latar belakang terkait kesamaan pandangan untuk memajukan olahraga Indonesia," ujar Ketua KONI Sumut Jhon Ismadi Lubis.

"Maka dari itu, Sumut dan Aceh mendeklarasikan pencalonan tuan rumah PON ke-21 tahun 2024. Kami juga sudah menyampaikan asipirasi masyarakat Sumut dan Aceh kepada Ketua Umum KONI Pusat untuk mendapatkan dukungan," tutur Jhon.

Rencana pencalonan tuan rumah bersama merupakan hal baru dalam sejarah PON. Sebelumnya, PON selalu diselenggarakan oleh satu provinsi saja.

Menurut Jhon, ide tersebut muncul karena didasari dari jumlah cabang olahraga PON yang kini mencapai 53.

Oleh karena itulah, Sumut dan Aceh menjalin kerja sama agar beban penyelenggaraan PON 2024 tidak terlalu berat.

KOMPAS.COM/NUGYASA LAKSAMANA Ketua KONI Sumatera Utara, Jhon Ismadi Lubis (kiri), dan Ketua KONI Aceh, Kamaruddin Abu Bakar, memberikan pernyataan kepada awak media di Gedung KONI Pusat, Jakarta, Jumat (9/6/2017).

"Kami sudah melakukan sejumlah pertemuan dan koordinasi. Hasilnya, kami sepakat untuk menyelenggarakannya. Gubernur Sumut juga sudah mendukung dan akan berjuang untuk PON 2024," kata Jhon.

Hal senada juga dinyatakan oleh Ketua KONI Aceh Kamaruddin Abu Bakar. Ia mengaku optimistis dengan rencana pencalonan tuan rumah bersama.

"Kami berdoa agar keinginan Sumut dan Aceh untuk menjadi tuan rumah bersama PON bisa terwujud," ucap Abu Bakar.

Untuk memuluskan proses pencalonan, KONI Sumut dan Aceh akan melakukan safari ke berbagai daerah untuk mempromosikan rencana mereka demi menjadi tuan rumah bersama PON 2024.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Pelatih PSM Yakin Portugal Juara Euro 2024

Alasan Pelatih PSM Yakin Portugal Juara Euro 2024

Liga Indonesia
Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Timnas Perancis dan Belgia Beraksi

Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Timnas Perancis dan Belgia Beraksi

Internasional
Arema Pertahankan 50 Persen Pemain Lokal dan 2 Asing Musim Lalu

Arema Pertahankan 50 Persen Pemain Lokal dan 2 Asing Musim Lalu

Liga Indonesia
Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Internasional
Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Internasional
Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Internasional
Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Internasional
Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com