Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Valtteri Bottas Raih Kemenangan Perdana di Formula 1

Kompas.com - 30/04/2017, 20:47 WIB

SOCHI, KOMPAS.com - Pebalap Mercedes asal Finlandia, Valtteri Bottas, meraih kemenangan perdananya sejak terjun ke Formula 1 setelah finis di urutan pertama pada balapan GP Rusia, Minggu (30/4/2017).

Bottas mendominasi 52 putaran balapan di Sochi Autdrom sejak start dilakukan. Dia berhasil lepas dari tekanan Sebastian Vettel (Ferrari) pada putaran-putaran terakhir balapan.

Kimi Raikkonen (Ferrari) menyusul finis di urutan ketiga. Sementara itu, rekan satu tim Bottas, Lewis Hamilton, finis di urutan keempat.


Balapan Fernando Alonso (McLaren) sudah harus berakhir sebelum start dilakukan. Mobilnya mengalami masalah dan terhenti di lintasan saat melakukan warm-up lap.

Start dilakukan dan drama langsung terjadi pada lap pertama. Tabrakan terjadi di tikungan 2 antara Jolyon Palmer (Renault) dan Romain Grosjean (Haas).


Kedua pebalap tidak bisa melanjutkan balapan dan insiden dalam proses investigasi.


Safety Car masuk ke lintasan. Bottas yang start dari posisi ketiga naik ke posisi pertama dengan melewati dua pebalap Ferrari, Vettel dan Raikkonen.

Safety Car meninggalkan lintasan jelang akhir lap ketiga. Balapan kembali dimulai.


Pada lap kelima, Daniel Ricciardo (Red Bull Racing) mengalami masalah rem belakang kanan. Ricciardo kembali ke pit.


"Matikan (mesinnya), Daniel. Maaf, kawan," demikian konfirmasi dari tim Red Bul. Balapan Ricciardo berakhir.

Sementara itu di depan, Bottas masih memimpin balapan dan unggul 3 detik dari Vettel. Raikkonen masih berada di urutan ketiga, di depan Hamilton.


Hamilton yang berada di urutan keempat melaporkan ada masalah dengan mobilnya pada lap ke-16. Dia kini tertinggal 12 detik lebih dari Bottas yang memimpin balapan.


Pada akhir lap ke-26 atau setengah balapan, empat pebalap di depan terpisah makin jauh dari pebalap lain.

Hamilton unggul 21 detik lebih atas Max Verstappen (Red Bull Racing) yang berada di urutan kelima. Bottas, Vettel, dan Raikkonen masih menguasai tiga posisi terdepan.


Dari empat pebalap di depan, Bottas merupakan yang pertama masuk pit untuk berganti ban. Dia melakukan pit stop setelah lap ke-27. Saat kembali, dia berada di urutan keempat.

Vettel berada di urutan terdepan dan ini merupakan kali pertama Ferrari memimpin putaran balapan GP Rusia.


Dua lap kemudian, Raikkonen yang masuk pit dan mengganti ban ultrasoft dengan supersoft. Dia berada di urutan ke-4, di belakang Bottas.

Hamilton menyusul melakukan pit stop pada lap berikutnya. Dia juga berganti ban supersoft. Vettel bertahan dengan ban ultrasoft hingga akhir lap ke-33 saat dia masuk untuk melakukan pit stop.

Saat kembali ke lintasan, dia berada di urutan kedua di belakang Bottas, tetapi dengan ban supersoft lebih baru enam putaran.

Vettel terus mendekati Bottas. Balapan tersisa 10 putaran dan Vettel berjarak di bawah dua detik dari Bottas.


Pada lap terakhir, jarak keduanya semakin dekat. Bottas berhasil melakukan overlap terhadap Felipe Massa (Williams). Dia diuntungkan karena Vettel sempat tertahan pebalap Brasil tersebut.

Bottas melaju hingga ke garis finis dan menyelesaikan balapan di urutan pertama. Vettel dan Raikkonen menyusul kemudian.

Berikut hasil balapan GP Rusia.

1. Valtteri Bottas    FIN Mercedes - Mercedes    51 laps
2. Sebastian Vettel    GER Ferrari - Ferrari    +0.617s
3. Kimi Raikkonen    FIN Ferrari - Ferrari    +11.000s
4. Lewis Hamilton    GBR Mercedes - Mercedes    +36.320s
5. Max Verstappen NED Red Bull - TAG    +1m 00.416s
6. Sergio Perez    MEX Force India-Mercedes    +1m 26.788s
7. Esteban Ocon    FRA Force India-Mercedes    +1m 35.004s
8. Nico Hulkenberg    GER Renault - Renault    +1m 36.188s
9. Felipe Massa    BRA Williams - Mercedes    +1 lap
10. Carlos Sainz    ESP Toro Rosso-Renault    +1 lap
11. Lance Stroll    CAN Williams - Mercedes    +1 lap
12. Daniil Kvyat    RUS Toro Rosso-Renault    +1 lap
13. Kevin Magnussen DEN Haas-Ferrari    +1 lap
14. Stoffel Vandoorne    BEL McLaren-Honda    +1 lap
15. Marcus Ericsson    SWE Sauber - Ferrari    +1 lap
16. Pascal Wehrlein    GER Sauber - Ferrari    +1 lap

Did not finish
17. Daniel Ricciardo AUS Red Bull - TAG    5 laps completed
18. Jolyon Palmer    GBR Renault - Renault    0 laps completed
19. Romain Grosjean FRA Haas-Ferrari    0 laps completed
20. Fernando Alonso    ESP McLaren-Honda    DNS

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com