Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Peran Aprilia Manganang dan Gina Mambru pada Laga Elektrik Vs Popsivo

Kompas.com - 10/02/2017, 19:22 WIB

BATAM, KOMPAS.com - Dua pemain muncul sebagai bintang pada laga antara Jakarta Elektrik PLN dan Jakarta PGN Popsivo Polwan di hari pertama Seri III Putaran Pertama Proliga 2017, Jumat (10/2/2017)..

Pada laga yang berlangsung di GOR Temenggung Abdul Jamal, Batam tersebut, Elektrik keluar sebagai pemenang dengan 3-1 (18-25, 27-25, 26-24, 25-21).

Dari masing-masing tim, ada satu pemain yang muncul sebagai bintang.

Di kubu Elektrik, ada Aprilia Manganang yang dominan dengan smes-semesnya, sementara di tubuh Popsivo ada Gina Mambru (Republik Dominika) yang punya servis tajam dan akurat, serta blok rapi.

Dalam wawancara setelah pertandingan, pelatih Popsivo, Eko Waluyo, mengakui bahwa keberadaan Arpilia jadi kunci kemenangan tim lawan.

"Coba Aprilia dikeluarin, beda ceritanya. Pada saat-saat kritis, dia pegang peran. Ketika pemain-pemain lain tidak bisa menguasai bola, dia tetap bisa," kata Eko.

Eko juga mengatakan bahwa peran pemain asing yang dimiliki Elektrik tidak sebesar peran Aprilia. Kondisi ini sedikit berbeda bagi tim Popsivo. Pemain asing mereka jadi tulang punggung.

Popsivo cukup banyak mendapat poin dari servis Mambru, terutama saat poin-poin penting. Namun, Elektrik bisa meredam permainan Mambru yang akhirnya mengantar mereka meraih kemenangan.

"Setelah kalah pada set pertama, strategi kami adalah mematikan permainan pemain asing Popsivo, Mambru. Kami berhasil, makanya bisa menang," kata Abdul Munif, asisten pelatih Elektrik.

Kemenangan atas Pospivo membuat posisi Elektrik di klasemen sementara semakin kuat. Mereka kini memimpin dengan 14 poin, hasil lima kali meraih kemenangan.

"Ini baru putaran pertama. Pada putaran kedua nanti saya yakin tim lain akan lebih kompak. Kami pun harus lebih solid karena masih ada beberapa kekurangan di tim, salah satunya soal passing," kata Aprilia.

Elektrik akan menjalani laga terakhir putaran pertama pada Minggu (12/2/2016) dengan menghadapi Bandung Bank BJB Pakuan. Sementara itu, Popsivo akan bertemu Jakarta BNI Taplus pada hari yang sama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com