Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Memanfaatkan Kehadiran Ma Jin

Kompas.com - 02/02/2017, 21:55 WIB

JAKARTA, Kompas.com - Atlet spesialis ganda asal Tiongkok, Ma Jin  akan memperkuat Tim putri PB Djarum pada  Djarum Superliga Badminton 2017, 19 hingga 26 Februari mendatang.

Gelaran Djarum Superliga Badminton 2017 ini akan bertabur bintang. PB Djarum yang diperkuat satu atlet asing di nomor putri, tak menempati unggulan. Meski demikian, Christian Hadinata, rabu (01/02/20170 mengatakan bahwa ini merupakan kesempatan bagi atlet-atlet PB Djarum untuk menambah pengalaman dan jam terbang.

“Ma Jin kan memang spesialis ganda putri, tidak ada ganda campuran dengan format Piala Thomas dan Uber ini. Tentunya nanti beruntung bagi atlet PB Djarum yang bisa berpasangan dengan Ma Jin,” ujar Christian.

“Siapa pun yang nanti berpasangan dengan Ma Jin, tentu akan mendapat pengalaman yang sangat berharga, dan harusnya bisa belajar dari Ma Jin,” pungkas Christian.

Kedatangan Ma Jin akan melengkapi skuad srikandi PB Djarum yang terdiri dari Dinar Dyah Ayustine, Ghaida Nurul Ghaniyu, Desandha Vegarani Putri, Savira Sandradewi, Rosyita Eka Putri Sari, Debby Susanto, Gloria Emanuelle Widjaja, Melati Daeva Oktavianti, Annisa Saufika, Della Augustia Surya, dan Ririn Amelia.

Tim putri PB Djarum dua tahun silam harus puas terhenti di semifinal. Tim yang kala itu turut diperkuat oleh Sung Ji Hyun harus kalah tipis 2-3 di tangan Jaya Raya yang kemudian keluar sebagai juara.

Bergabung di Grup D, tim putri akan bersaing bersama Mutiara Cardinal, Hokuto Bank, Jaya Raya, dan Kumamoto Saishunkan. Sementara di Grup C dihuni oleh unggulan teratas, Berkat Abadi kemudian Tjakrindo Masters, USM Blibli.com, Gifu Tricky Panders (Jepang) dan Granular (Thailand).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Internasional
Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Liga Spanyol
Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Internasional
Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Internasional
Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Internasional
Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Jaga Asa ke Final Four, Tuah Malang

Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Jaga Asa ke Final Four, Tuah Malang

Sports
Stefano Beltrame Bicara Euro 2024: Inggris-Perancis Favorit, Italia Tetap Italia...

Stefano Beltrame Bicara Euro 2024: Inggris-Perancis Favorit, Italia Tetap Italia...

Internasional
Ahsan/Hendra ke Final Australian Open 2024, Curi Perhatian Media China

Ahsan/Hendra ke Final Australian Open 2024, Curi Perhatian Media China

Badminton
Justin Hubner Sebut Bela Indonesia Jadi Keputusan Terbaik dalam Karier

Justin Hubner Sebut Bela Indonesia Jadi Keputusan Terbaik dalam Karier

Timnas Indonesia
Hasil Euro 2024 Hongaria Vs Swiss 1-3: Sihir Murid Motta, La Nati Menang

Hasil Euro 2024 Hongaria Vs Swiss 1-3: Sihir Murid Motta, La Nati Menang

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com