Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lorenzo Ingin Juara MotoGP bersama Ducati

Kompas.com - 02/02/2017, 17:47 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber JUARA

JAKARTA, KOMPAS.com - Jorge Lorenzo baru bergabung dengan Ducati Team tahun ini. Akan tetapi, dia langsung membidik target menjadi juara dunia MotoGP 2017.

Hal itu dikatakan Lorenzo dalam acara Shell Advance Media Gathering di Exodus, Kuningan City Mall, Jakarta, Kamis (2/2/2017).

Lorenzo merupakan pemegang tiga gelar juara dunia MotoGP pada 2010, 2012, dan 2015 saat masih membela tim Yamaha.

Setelah resmi bergabung dengan Ducati, pebalap berusia 29 tahun ini mengawali musim 2017 dengan mengikuti tes pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia pada 30 Januari-1 Februari.

"Pada tes pramusim, mulai hari pertama hingga ketiga, saya bisa meningkatkan kecepatan. Pada hari kedua, saya berada di posisi kedelapan dan menempati urutan kesembilan pada hari ketiga. Tetapi, kecepatannya terus meningkat," ucapnya. 

"Saya berharap bisa jadi juara dunia. Tetapi, semua butuh proses, selangkah demi selangkah. Saya sudah mengetes perangkat elektronik, ban, dan motor secara keseluruhan," ujar Lorenzo.

Lorenzo sudah menjalani dua tes bersama Ducati. Sebelumnya, dia menjalani tes pasca-musim di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia pada November 2016.

"Saya mengalami masalah di Valencia. Saat itu, Ducati masih menggunakan winglet, sedangkan di Sirkuit Sepang kami sudah tidak menggunakan winglet. Menggunakan winglet jelas lebih mudah," aku Lorenzo.

"Semoga pada tes pramusim kedua di Sirkuit Phillip Island kami bisa lebih baik untuk meningkatkan peluang meraih gelar juara dunia," ujar Lorenzo.

Tes kedua MotoGP 2017 akan digelar di Australia pada 15-17 Februari. (Delia Mustikasari)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber JUARA


Terkini Lainnya

Fiorentina Vs Milan: Rossoneri Datang Telat, Gangguan Penerbangan

Fiorentina Vs Milan: Rossoneri Datang Telat, Gangguan Penerbangan

Liga Italia
Man City Vs Arsenal, Etihad Angker bagi The Gunners

Man City Vs Arsenal, Etihad Angker bagi The Gunners

Liga Inggris
Liverpool Vs Brighton: Klopp Paham Alonso, Bertentangan dengan De Zerbi

Liverpool Vs Brighton: Klopp Paham Alonso, Bertentangan dengan De Zerbi

Liga Inggris
Shin Tae-yong: Timnas Indonesia Sedang Bangun Generasi Emas

Shin Tae-yong: Timnas Indonesia Sedang Bangun Generasi Emas

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Manchester City vs Arsenal, Besok Pukul 22.30 WIB

Link Live Streaming Manchester City vs Arsenal, Besok Pukul 22.30 WIB

Liga Inggris
Xavi Hernandez Ambil Langkah Hukum Terhadap Dua Jurnalis

Xavi Hernandez Ambil Langkah Hukum Terhadap Dua Jurnalis

Internasional
Ricky Soebagja Harap Indonesia Punya Stadion Khusus Bulu Tangkis

Ricky Soebagja Harap Indonesia Punya Stadion Khusus Bulu Tangkis

Badminton
Messi Masih Absen Bela Inter Miami, Balik di CONCACAF Champions Cup

Messi Masih Absen Bela Inter Miami, Balik di CONCACAF Champions Cup

Liga Lain
AFC Terpukau Jay Idzes di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

AFC Terpukau Jay Idzes di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Timnas Indonesia
Lazio Vs Juventus: Penantian Debut Igor Tudor Pasca Gantikan Sarri

Lazio Vs Juventus: Penantian Debut Igor Tudor Pasca Gantikan Sarri

Liga Italia
Man City vs Arsenal: Walker dan Stones Dipastikan Absen Lawan Arsenal

Man City vs Arsenal: Walker dan Stones Dipastikan Absen Lawan Arsenal

Liga Inggris
Respons Juergen Klopp Usai Xabi Alonso Putuskan Tetap di Bayer Leverkusen

Respons Juergen Klopp Usai Xabi Alonso Putuskan Tetap di Bayer Leverkusen

Liga Inggris
Pekerjaan Rumah Persib di Lini Depan, Tanpa DDS dan Ciro Alves

Pekerjaan Rumah Persib di Lini Depan, Tanpa DDS dan Ciro Alves

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Arteta Puji Guardiola, Bidik 3 Poin di Kandang Citizens

Man City Vs Arsenal: Arteta Puji Guardiola, Bidik 3 Poin di Kandang Citizens

Liga Inggris
PB Persani Luncurkan Program Pelatihan Gymnastics untuk Anak Berkebutuhan Khusus

PB Persani Luncurkan Program Pelatihan Gymnastics untuk Anak Berkebutuhan Khusus

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com