Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 30/01/2017, 10:43 WIB

MALANG, KOMPAS.com - Tim bola voli putra Surabaya Bhayangkara Samator bertekad mempertahankan gelar juara pada kompetisi tertinggi di Indonesia, Proliga 2017.

"Samator sudah juara lima kali juara proliga dan kami berharap bisa jadi juara untuk keenam kalinya. Yang terpenting, mental juara tetap terjaga," kata Presiden Klub Arief Harsono, di Hotel Balava, Malang, Jumat (27/1/2017).

Samator merupakan juara proliga edisi 2004, 2007, 2009, 2014, dan 2016. Tahun ini, mereka menjalin kerjasama dengan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) sehingga memberi warna baru bagi tim.

"Samator sudah melakukan pembinaan sejak 1992. Polri juga melakukan hal serupa sehingga kami berharap prestasi Samator bisa ditingkatkan hingga level internasional dengan menggabungkan keduanya," ucap Arief.

Menurut Arief, kerjasama antara Samator dan Polri akan dilakukan dalam kurun waktu 3-5 tahun.

"Kami juga akan memberi kesempatan kepada pemain bergabung dengan Polri. Tahun ini, ada dua pemain yang direkrut menjadi bintara yakni Rendy Febriant Tamamilang dan Rivan Nurmulki," tutur Arief.

"Untuk bisa bergabung, persyaratannya adalah berusia 15-17 tahun dan memiliki tinggi badan minimal 190 sentimeter (cm)," ujar Arief menambahkan.

Sementara itu, perwakilan Polri, Nanang Masbudi bertekad membawa cabang olahraga voli menjadi lebih berkelas.

"Untuk itu, kami perlu menciptakan pemain andal. Pembinaan Samator yang berkelanjutan akan membantu mencari pemain yang dibutuhkan," ucap Nandang.

Tahun ini, Samator juga didukung oleh Wingsfood melalui produk minuman isotonik mereka, Isoplus.

"Dukungan yang kami berikan berupa minuman yang membantu mempercepat penggantian ion tubuh yang hilang selama menjalani latihan dan pertandingan. Selain itu, kami juga menyelenggarakan kegiatan coaching clinic di beberapa sekolah," kata Group Head of Marketing Beverages PT Sayap Mas Utama (Wingsgroup) Aristo Kristandyo.

Menurut Aristo, salah satu alasan memilih cabang voli karena dalam olahraga ini terdapat berbagai nilai kehidupan dan sportivitas yang dapat dipetik.

"Isoplus mengusung misi BeMyself yang mengajak seseorang menjadi diri sendiri yang diterapkan dalam sebuah tim voli. Semua posisi memiliki peran penting terhadap kekuatan tim," ujar Aristo.

Samator menjalani laga perdananya pada seri 1 putaran pertama Proliga pada Sabtu (28/1/2017) di GOR Ken Arok, Malang. Mereka menundukkan Jakarta Pertamina Energi 3-1 (25-19, 25-19, 12-25, 25-19). (Delia Mustikasari)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber JUARA


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Hasil Real Betis Vs Real Madrid 1-1: Los Blancos Imbang, Diselamatkan Tiang

Hasil Real Betis Vs Real Madrid 1-1: Los Blancos Imbang, Diselamatkan Tiang

Liga Spanyol
Hasil Man United Vs Bournemouth: Setan Merah Tertidur, 5 Menit Jebol, Kalah 0-3

Hasil Man United Vs Bournemouth: Setan Merah Tertidur, 5 Menit Jebol, Kalah 0-3

Liga Inggris
Aksi Gemilang Ronaldo Saat Catatkan 1.200 Laga

Aksi Gemilang Ronaldo Saat Catatkan 1.200 Laga

Liga Lain
Persib Vs Persik: Asa kepada Ryan Kurnia, Pahlawan pada Jumpa Pertama

Persib Vs Persik: Asa kepada Ryan Kurnia, Pahlawan pada Jumpa Pertama

Liga Indonesia
Hasil Crystal Palace Vs Liverpool 1-2: Salah 200 Gol, The Reds Comeback!

Hasil Crystal Palace Vs Liverpool 1-2: Salah 200 Gol, The Reds Comeback!

Liga Inggris
Hasil Liga 1: Borneo FC Bekuk PSIS, Arema FC Libas Persis 3-1

Hasil Liga 1: Borneo FC Bekuk PSIS, Arema FC Libas Persis 3-1

Liga Indonesia
Link Live Streaming Man United Vs Bournemouth, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Man United Vs Bournemouth, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
Ancelotti, Mourinho, dan Allegri Pelatih Lawas Melawan Generasi Baru

Ancelotti, Mourinho, dan Allegri Pelatih Lawas Melawan Generasi Baru

Liga Spanyol
Aston Villa Vs Arsenal, Tantangan Besar The Gunners di Villa Park

Aston Villa Vs Arsenal, Tantangan Besar The Gunners di Villa Park

Liga Inggris
Liverpool Kehilangan Mac Allister, Sepekan Jelang Lawan Man United

Liverpool Kehilangan Mac Allister, Sepekan Jelang Lawan Man United

Liga Inggris
Lini Tengah Semakin Rapuh, Man City Terlalu Bergantung Pada Rodri

Lini Tengah Semakin Rapuh, Man City Terlalu Bergantung Pada Rodri

Liga Inggris
Link Live Streaming Crystal Palace Vs Liverpool, Kickoff 19.30 WIB

Link Live Streaming Crystal Palace Vs Liverpool, Kickoff 19.30 WIB

Liga Inggris
Persib Vs Persik, Clean Sheet 3 Laga, Modal Macan Putih Patahkan Rekor

Persib Vs Persik, Clean Sheet 3 Laga, Modal Macan Putih Patahkan Rekor

Liga Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persija 1-1: Gol Gajos Dibalas Bruno, Tuntas Tanpa Pemenang

Hasil Persebaya Vs Persija 1-1: Gol Gajos Dibalas Bruno, Tuntas Tanpa Pemenang

Liga Indonesia
Babak I Persebaya Vs Persija: Tercipta 2 Gol Indah, Skor Imbang 1-1

Babak I Persebaya Vs Persija: Tercipta 2 Gol Indah, Skor Imbang 1-1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com