Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Iannone dan Rins Jatuh di Tikungan yang Sama pada Hari Kedua Tes

Kompas.com - 16/11/2016, 17:54 WIB

VALENCIA, KOMPAS.com - Satu jam pertama hari kedua tes pasca-musim MotoGP di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Rabu (16/11/2016), sudah diwarnai dua kecelakaan.

Kecelakaan menimpa dua pebalap baru Suzuki Ecstar, Alex Rins (Spanyol) dan Andrea Iannone (Italia), di tempat yang sama.

Rins lebih dulu jatuh di tikungan 12 ketika sesi yang dijadwalkan berjalan tujuh jam tersebut baru memasuki 15 menit pertama.

Rins harus ditandu saat meninggalkan lintasan. Dia dibawa ke medical centre lalu dibawa ke rumah sakit untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Iannone menyusul jatuh di tikungan yang sama ketika sesi akan memasuki satu jam pertama. Iannone bisa berjalan dan tidak mengalami cedera serius.

Bendera merah berkibar dan sesi dihentikan sementara. Petugas lintasan harus memperbaiki susunan ban yang menjadi tembok pembatas di lintasan.

Pebalap baru Ducati, Jorge Lorenzo, jadi yang pertama memasuki lintasan ketika sesi hari ini dibuka, sama seperti yang dia lakukan pada hari pertama, Selasa (15/11/2016).

Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, langsung memasang standar tinggi. Dia sudah melewati catatan tercepat yang dibuat Maverick Vinales (Movistar Yamaha) pada hari pertama.

Dengan 1 menit 30,629 detik, Marquez memimpin satu jam pertama hari kedua tes pasca-musim.

Tes pasca-musim di Valencia berlangsung dua hari, 15-16 November, dan masing-masing berdurasi tujuh jam.

Sesi dimulai pada pukul 10.00 waktu setempat dan berakhir pada pukul 17.00 (16.00-23.00 WIB).

Berikut ini hasil satu jam pertama hari kedua tes di Valencia (hingga 17.00 WIB).

1.    Marquez, Marc    SPA Repsol Honda Team (RC213V)    1m 30.629s
2.    Viñales, Maverick    SPA Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1)    1m 31.617s +0.988s    
3.    Crutchlow, Cal    GBR LCR Honda (RC213V)    1m 31.744s +1.115s    
4.    Dovizioso, Andrea    ITA Ducati Team (Desmosedici GP16/17)    1m 31.805s +1.176s    
5.    Espargaro, Aleix    SPA Factory Aprilia Gresini (RS-GP)    1m 31.882s +1.253s    
6.    Lorenzo, Jorge    SPA Ducati Team (Desmosedici GP16/17)    1m 32.503s +1.874s    
7.    Bautista, Alvaro    SPA Aspar Ducati (Desmosedici GP16)    1m 32.622s +1.993s    
8.    Miller, Jack    AUS Estrella Galica 0,0 Marc VDS (RC213V)    1m 32.647s +2.018s    
9.    Folger, Jonas    GER Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1)    1m 32.771s +2.142s    
10.    Smith, Bradley    GBR KTM MotoGP Factory Racing (RC16)    1m 32.774s +2.145s    
11.    Rabat, Tito    GBR Estrella Galica 0,0 Marc VDS (RC213V)    1m 32.929s +2.300s    
12.    Redding, Scott    GBR Octo Pramac Yakhnich (Desmosedici GP15/16)    1m 32.931s +2.302s    
13.    Espargaro, Pol    SPA KTM MotoGP Factory Racing (RC16)    1m 33.007s +2.378s    
14.    Rins, Alex    SPA Team Suzuki Ecstar (GSX-RR)    1m 33.761s +3.132s    
15.    Iannone, Andrea    ITA Team Suzuki Ecstar (GSX-RR)    1m 33.924s +3.295s    
16.    Abraham, Karel    CZE Aspar Ducati (Desmosedici GP14.2/15)    1m 35.610s +4.981s    
17.    Tsuda, Takuya    JPN Suzuki Test Rider (GSX-RR)    1m 39.832s +9.203s

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Belum Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Belum Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Liga Lain
Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Internasional
Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Motogp
Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Liga Inggris
Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Liga Italia
Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Liga Italia
Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Liga Spanyol
Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Liga Inggris
Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com