Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pebalap Muda Indonesia dari Maluku Incar Formula 4 China

Kompas.com - 11/11/2016, 22:56 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Pebalap muda Indonesia, David Sitanala, siap melanjutkan karier balap pada ajang Formula 4 (F4) China pada musim 2017..

"Target musim pertama saya adalah naik podium karena ini akan menjadi modal bagus menuju jenjang balapan berikutnya," tutur David saat menggelar konferensi pers di Senayan, Jakarta, Jumat (11/11/2016).

"Saya merasa sudah siap, baik secara fisik dan mental, untuk mengikuti balapan F4 China pada musim depan," ucapnya.

Pebalap 17 tahun tersebut mulai mencuri atensi saat berlaga di arena gokart. Atlet asal Maluku ini sukses menjuarai kelas junior Indonesia Rotax Max Challenge 2014 dan runner-up Asia Max Challenge.

David juga tercatat sebagai peraih penghargaan "The Best National Junior Max Kart Driver 2014" versi Ikatan Motorsport Indonesia (IMI) dan "The Best International Junior Max Kart Driver 2014" versi Federation Internationale de I'Automobile (FIA).

Ditambah dengan pengalaman membalap pada Gokart Asia Max Challenge 2015, David optimistis bisa bersaing pada F4 China musim depan.

"Tahun ini, David fokus menjalani latihan, baik teknik maupun fisik. Dia juga banyak melakoni tes mobil untuk mempersiapkan diri menuju balapan F4 China," kata manajer David, Stanley Iriawan.

"David juga tidak pernah putus mengikuti latihan fisik dan mental yang dilakukan oleh pelatihnya, Dennis Van Rhee," ujar Stanley.

Saat ini, David masih menanti tawaran terbaik dari tim-tim peserta F4 China untuk musim 2017. Stanley menyebut ada enam tim yang tengah dibidik.

"Namun, saya belum bisa menyebut nama-nama tim tersebut. Yang pasti, Februari tahun depan kami akan menjalani tes dengan tim-tim ini sebelum memutuskan akan bergabung dengan tim yang mana," tutur Stanley.

Kendati belum terdaftar sebagai pebalap dari salah satu tim peserta F4 China untuk musim 2017, pihak David mengaku sudah mendapat dukungan penuh dari Pemerintah Daerah (Pemda) Maluku dan DPRD Maluku.

Jika tidak ada aral melintang, dukungan tersebut bisa direalisasikan pada awal tahun depan atau bersamaan dengan perilisan kalender balap F4 China 2017. (Diya Farida)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Sports
Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Liga Inggris
Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Liga Inggris
Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Sports
Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp

Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp

Liga Inggris
Sisi Kebanggaan Shin Tae-yong terhadap Timnas Indonesia

Sisi Kebanggaan Shin Tae-yong terhadap Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Pesan Arteta Usai Arsenal Gagal Juara Liga Inggris 2023-2024

Pesan Arteta Usai Arsenal Gagal Juara Liga Inggris 2023-2024

Liga Inggris
Hodak Tanggapi Borneo FC Gugur dari Format Championship Series Liga 1

Hodak Tanggapi Borneo FC Gugur dari Format Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Madura United: Maung Analisis Kekuatan Lawan

Persib Bandung Vs Madura United: Maung Analisis Kekuatan Lawan

Liga Indonesia
Gelandang Man City Ungkap Faktor Arsenal Gagal Juara Liga Inggris

Gelandang Man City Ungkap Faktor Arsenal Gagal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Badminton
Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Liga Spanyol
Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com