Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lorenzo dan Rossi Kuasai Latihan Pertama GP Valencia

Kompas.com - 11/11/2016, 16:54 WIB

VALENCIA, KOMPAS.com - Pebalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo (Spanyol) dan Valentino Rossi (Italia), menjadi dua pebalap tercepat pada sesi latihan bebas pertama GP Valencia di Sirkuit Ricardo Tormo, Jumat (11/11/2016).

Sesi 45 menit ini jadi pembuka grand prix penutup MotoGP 2016. Pebalap Repsol Honda, Dani Pedrosa, kembali turun setelah absen pada tiga balapan karena patah tulang selangka kanan.

Tak lama setelah meninggalkan pit lane, Rossi sudah mengalami masalah dengan motornya. Dia harus kembali ke paddock.

Marc Marquez (Repsol Honda) mencatat putaran tercepat pada awal sesi dengan 1 menit 32,308 detik. Dia beberapa kali mempertajam putarannya.

Lorenzo menggeser Marquez setelah menyelesaikan satu putaran dalam 1 menit 31,841 detik.

Lorenzo bertahan hingga setengah sesi berlalu. Dia tergeser ke urutan kedua ketika sesi tersisa sekitar 20 menit setelah Marquez membukukan putaran 1 menit 31,744 detik.

Marquez lalu mempertajam putarannya menjadi 1 menit 31,702 detik. Pol Espargaro (Yamaha Tech3) naik ke posisi kedua dan menggeser Lorenzo.

Marquez terus menaikkan standar pada setiap putarannya. Setelah mencatat putaran 1 menit 31,488 detik, dia mempertajam catatan waktunya menjadi 1 menit 31,442 detik.

Di bawah lima menit, persaingan memanas. Lorenzo naik kembali ke posisi teratas setelah menyelesaikan putaran dalam 1 menit 31,072 detik, yang kemudian dipertajam menjadi 1 menit 31,045 detik.

Pada percobaan terakhir, Rossi berhasil membukukan catatan 1 menit 31,42 detik. Hasil tersebut membawanya naik ke posisi kedua, menggeser Marquez ke urutan ketiga.

Lorenzo masih mempertajam putarannya pada percobaan terakhir. Pebalap yang akan membela Ducati mulai 2017 tersebut menutup sesi sebagai pebalap tercepat dengan 1 menit 31,050 detik.

Para pebalap akan kembali ke lintasan untuk menjalani sesi latihan bebas kedua pada pukul 14.05 waktu setempat (20.05 WIB).

Berikut hasil sesi latihan bebas pertama GP Valencia.

1 99 Jorge LORENZO SPA Movistar Yamaha MotoGP Yamaha   1'31.045  
2 46 Valentino ROSSI ITA Movistar Yamaha MotoGP Yamaha   1'31.432  
3 93 Marc MARQUEZ SPA Repsol Honda Team Honda   1'31.442  
4 4 Andrea DOVIZIOSO ITA Ducati Team Ducati   1'31.532  
5 44 Pol ESPARGARO SPA Monster Yamaha Tech 3 Yamaha   1'31.785  
6 25 Maverick VIÑALES SPA Team SUZUKI ECSTAR Suzuki   1'31.926  
7 41 Aleix ESPARGARO SPA Team SUZUKI ECSTAR Suzuki   1'31.942  
8 43 Jack MILLER AUS Estrella Galicia 0,0 Marc VDS Honda   1'32.155  
9 45 Scott REDDING GBR OCTO Pramac Yakhnich Ducati   1'32.212  
10 29 Andrea IANNONE ITA Ducati Team Ducati   1'32.265  
11 8 Hector BARBERA SPA Avintia Racing Ducati   1'32.285  
12 26 Dani PEDROSA SPA Repsol Honda Team Honda   1'32.453  
13 9 Danilo PETRUCCI ITA OCTO Pramac Yakhnich Ducati   1'32.479  
14 35 Cal CRUTCHLOW GBR LCR Honda Honda   1'32.576  
15 53 Tito RABAT SPA Estrella Galicia 0,0 Marc VDS Honda   1'32.637  
16 6 Stefan BRADL GER Aprilia Racing Team Gresini Aprilia   1'32.845  
17 19 Alvaro BAUTISTA SPA Aprilia Racing Team Gresini Aprilia   1'32.924  
18 38 Bradley SMITH GBR Monster Yamaha Tech 3 Yamaha   1'33.056  
19 68 Yonny HERNANDEZ COL Pull & Bear Aspar Team Ducati   1'33.161  
20 50 Eugene LAVERTY IRL Pull & Bear Aspar Team Ducati   1'33.349  
21 76 Loris BAZ FRA Avintia Racing Ducati   1'33.506  
22 36 Mika KALLIO FIN Red Bull KTM Factory Racing KTM   1'33.985  
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com