Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Raina Rebut Emas Keempat Jabar

Kompas.com - 27/09/2016, 13:06 WIB

INDRAMAYU, Kompas.com - Jawa Barat menjadi juara umum pada cabang olahraga renang perairan terbuka, Selasa (27/9/2016).

Raina Saumi Grahana, perenang putri yang menyumbang emas pertama untuk Jabar di PON XIX/2016 menyumbang emas keempat sekaligus memastikan dominasi tuan rumah pada ajang yang digelar di Pantai Tirtamaya, Kecamatan Juntinyuat, Kabupaten Indramayu.

Raina dengan mudah meraih garis finis pertama di nomor 3.000 meter putri. Dia langsung memimpin sejak start sampai garis finis dengan catatan waktu 43.25,9 detik. Dia meninggalkan perenang lain sangat jauh.

Medali perak diraih perenang Inka Nur Fadhila sari dari Jawa Timur dengan selisih waktu cukup jauh, sekitar tiga menit atau sejauh jarak sekitar 150 meter, yakni 46.54,1 detik. Medali perunggu diraih Resi Dwi Ananda, perenang putri dari Sumatera Utara dengan torehan waktu 47.12,6 detik.

Dengan berakhirnya nomor 3.000 meter putri, selesai sudah pelaksanaan renang perairan terbuka.

Jabar keluar sebagai juara umum dengan empat medali emas dan satu perak. Jatim berada di posisi dua dengan dua emas, satu perak, dan dua perunggu. Kalimantan Timur di posisi tiga setelah memperoleh dengan satu perak dan dua perunggu.

Di nomor putra, atlet kontingen Jawa TimurMuhammad Hamgari meraih emas pada cabang olahraga renang perairan terbuka nomor 3.000 meter putra Pekan Olahrga Nasional (PON) XIX di Pantai Tirtamaya Kabupaten Indramayu, Selasa.

Atlet Jatim Hamgari berhasil mencatatkan waktu tercepat untuk meraih medali emas yaitu 39 menit 20,1 detik.

Untuk urutan ke-dua dan berhak atas medali perak, Gavin Akbar Dharmawan dengan torehan waktu 39 menut 24,4 detik.

Sedangkan untuk medali perunggu di nomor ketiga ialah perenang asal Sulawesi Selatan, Muhammad Alamzah dengan catatan waktu 40 menit 11,7 detik.

Sementara itu perenang tuan rumah Jawa Barat Satrio Bagaskara menyentuh garis finis di urutan keempat dengan raihan waktu 40 menit 20,4 detik

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Liga Inggris
Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Sports
Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Liga Inggris
Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Liga Indonesia
Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com