Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Asian Games 2018 Gelar 40 Cabang Olahraga

Kompas.com - 26/09/2016, 16:08 WIB

DA NANG, Kompas.com - Dalam dua pertemuan INASGOC dan OCA di Vietnam, yakni Executive Board dan General Meeting, disepakati bahwa Asian Games ke-18 akan menggelar 40 cabang olahraga yang terdiri dari 32 cabang olimpik dan delapan non-olimpik.

Dari jumlah tersebut, cabang olimpik akan memanggungkan 48 nomor pertandingan dan non-olimpik 16 nomor pertandingan. Asian Games ke 18/2016 sendiri akan berlangsung di Jakarta dan Palembang pada 18 Agustus-2September 2018.

Presiden IOC (Komite Olimpiade Internasional) Thomas Bach berharap bisa menyaksikan pentas Asian Games 2018 Jakarta Palembang. Hal itu diungkapkannya di sela-sela General Assembly OCA (Dewan Olimpiade Asia) ke- 35 yang berlangsung di Hotel Royal Lotus, Da Nang, Vietnam, Minggu, 25 September 2016.

"Saya yakin, penyelenggaraan Asian Games 2018 akan sukses, berjalan baik, serta merefleksikan kebudayaan Indonesia yang selama ini sudah kita kenal. Tak hanya itu, saya juga yakin di bawah kepemimpinan Presiden Sheikh Ahmad Al-Fahad Al-Sabah akan menuntun Indonesia menjadi tuan rumah yang baik. Dan saya berharap, jika diundang, bisa menyaksikan Asian Games 2018," ungkapnya.

Keinginan mantan atlet anggar Jerman Barat peraih medali emas nomor beregu di Olimpiade Montreal 1976 itu tak lain karena presentasi kesiapan Asian Games 2018 yang disampaikan Presiden INASGOC (Indonesia Asian Games Organizing Committee), Erick Thohir yang meyakinkan sekitar 250 undangan perwakilan NOC negara-negara Asia yang hadir. Sidang General Assemby OCA yang digelar bersamaan dengan perhelatan Asian Beach Games V itu dipimpin Presiden OCA, Sheikh Ahmad Al-Fahad Al-Sabah.

Selain Erick, yang juga menjabat sebagai Ketua KOI (Komite Olimpiade Indonesia), delegasi Indonesia yang menghadiri sidang terdapat Gatot Dewa Broto, Deputi IV Bidang Peningkatan Prestasi Kemenpora dan Dodi Iswandi, Sekjen KOI. Selain itu juga hadir, Deputi II INASGOC, Francis Wanandi, Wakil Deputi II, Agus Mauro, Wakil Sekjen, Harry Warganegara, Direktur Media dan Public Relation, Krisna Bayu, Direktur Promotion, Look of the Game dan Sosialisasi, Ade Lukman, dan Ketua Tim Panitia Daerah, Ahmad Najib.

"Kami datang ke sidang ini untuk meyakinkan para peserta General Assembly bahwa kami menggandakan usaha persiapan. Pemerintah daerah Jakarta dan Palembang telah bekerja keras untuk mempercepat segala hal agar semua venue dan infrastruktur bisa selesai pada 2017," ujar Erick saat presentasi yang mendapat aplaus dari peserta sidang.

Meski sempat muncul satu pertanyaan dari delegasi Kazakstan mengenai pengelolaan dan operasional Asian Games yang berlangsung di dua kota, tetapi Erick mampu meyakinkan peserta sidang akan kemampuan Indonesia. "Bahkan, kami akan belajar banyak dari Kazakstan saat mampu menggelar Asian Winter Games 2011 yang berlangsung di Astana dan Almaty," tanggap Erick.

Sheikh Ahmad Al-Fahad Al-Sabah saat menanggapi pertanyaan itu menyatakan bahwa Indonesia memiliki waktu cukup untuk belajar dan menyiapkan segala hal agar penyelenggaraan Asian Games di dua kota yang baru pertama kali terjadi ini bisa berjalan lancar.

"Sebagai organisasi, OCA akan memberikan bantuan maksimal, baik teknis dan non teknis agar Indonesia bisa sukses menjadi tuan rumah. Kita sudah menyepakati banyak hal untuk Asian Games 2018, dan kami menjamin hal itu bisa diterapkan saat ajang itu berlangsung," ujar Sheikh.

DAFTAR AKHIR CABANG OLAHRAGA ASIAN GAMES 2018
CABANG OLIMPIK
1- Akuatik
2- Atletik
3- Anggar
4- Angkatbesi
5- Basket
6- Bola tangan
7- Bulutangkis
8- Bisbol/sofbol
9- Balap Sepeda
10- Equestrian
11- Golf
12- Gulat
13- Hoki
14- Judo
15- Karate
16- Kano/Kayak
17- Layar
18- Menembak
19- Modern Pentathlon
20- Panahan
21- Panjat Tebing (sport climbing)
22- Rowing
23- Rugbi
24- Senam
25- Skateboarding
26- Sepakbola
27- Tenis Meja
28- Taekwondo
29- Tenis
30- Tinju
31- Triatlon
32- Voli

CABANG NON OLIMPIK
1- Boling
2- Bridge
3- Cricket
4- Kabaddi
5- Martial Arts (Jujitsu, Kurash, Pencak Silat, Sambo, dan Wushu)
6- Mechanical Sports (Paragliding dan Jetski)
7- Skuas
8- Sepak Takraw

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com