Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penebusan Indah Antonio Giovinazzi pada GP2 Belgia

Kompas.com - 28/08/2016, 21:43 WIB

SPA, KOMPAS.com - Pebalap Prema Racing, Antonio Giovinazzi, menutup persaingan balapan GP2 Series di Belgia akhir pekan ini dengan naik podium tertinggi.

Pebalap Italia tersebut memenangi balapan kedua (sprint race) GP2 Series Belgia yang berlangsung di Sirkuit Spa-Francorchamps, Minggu (28/8/2016).

Bagi Giovinazzi, ini merupakan kemenangan ketiganya pada 2016 setelah menjuarai dua balapan GP2 Eropa di Sirkuit Baku, Azerbaijan.

"Ya, ini membayar kekecewaan saya pada balapan pertama (feature race). Kali ini, saya melakukan start bagus dan membalap dengan sempurna. Saya berterima kasih kepada tim dan para sponsor," kata Giovinazzi.

Pebalap 22 tahun ini punya kesempatan besar untuk naik podium pada feature race yang berlangsung Sabtu (27/8/2016).

Dia melakukan kesalahan saat melakuan start dari pole position. Posisinya melorot hingga ke urutan bawah sebelum akhirnya bangkit dan masuk rombongan depan.

Giovinazzi mendapatkan tambahan 12 poin dari feature race. Delapan poin didapat karena finis di urutan keenam dan empat poin karena menjadi pole sitter.

Pada sprint race hari ini, dia melakukan start dengan baik. Dari posisi start ketiga, dia langsung naik ke posisi kedua dengan melewati Luca Ghiotto (Trident Racing).

Pada lap ke-8 dari total 18 putaran balapan, Giovinazzi berhasil melewati Gustav Malja (Rapax) untuk mendapatkan posisi terdepan.

Giovinazzi mempertahankan posisinya hingga balapan berakir. Dia mendapat tambahan 17 poin (15 dari finis pertama dan 2 poin dari mencatat fastest lap) pada balapan ini.

Giovinazzi kini berada di urutan ke-2 klasemen sementara dengan 146 angka, tertinggal 17 poin dari rekan satu timnya, Pierre Gasly.

Sementera itu, pebalap Indonesia, Muhammad Sean Gelael, finis di urutan ke-18. Rekan satu timnya di Pertamina Campos Racing, Mitch Evans (Selandia Baru), finis di urutan ke-14.

"Tadinya kami berharap persiapan yang dilakukan selama libur akan membawa perubahan ke arah yang lebih baik.  Semoga hasilnya akan berbeda di Monza nanti," ujar Sean.

Sirkuit Monza, Italia, akan menjadi ajang balap seri kesembilan GP2 Series 2016, 2-4 September.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Bundesliga
Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Liga Indonesia
Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan 'Bench' Bali United

Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan "Bench" Bali United

Liga Indonesia
Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Liga Spanyol
Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Bundesliga
Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Hasil Inter Miami Vs DC United 1-0: Messi Buntu, Assist Busquets Jadi Penentu

Hasil Inter Miami Vs DC United 1-0: Messi Buntu, Assist Busquets Jadi Penentu

Liga Lain
Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Sports
De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

Liga Inggris
Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Bundesliga
Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Liga Indonesia
BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

Liga Indonesia
Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Badminton
Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Badminton
Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com