Sebelumnya, tim Honda yang posisinya sempat berada di atas Dimas dan Zaqhwan adalah tim Musashi RT Harc-Pro. Tim tersebut diperkuat pebalap juara dunia MotoGP 2006, Nicky Hayden.
Namun, memasuki lap ke-74, mesin motor yang dikemudikan Hayden mengalami kerusakan sehingga timnya melorot ke posisi ke-64.
Pencapaian tim Satu HATI Honda Team Asia memang mengalami peningkatan jika dibandingkan dengan Suzuka 8 Hours tahun lalu.
Pada 2015, mereka sempat menduduki posisi ke-7. Namun, permasalahan teknis pada lampu motor membuat mereka harus finis di urutan ke-18.
Kini, pada edisi 2016, tim Satu HATI Honda Team Asia memperbaikinya dan membuktikan bahwa rider mereka bisa bersaing.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.