Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Buat Persiapan PON, Indra Gunawan Nyaris Jual Mobil

Kompas.com - 11/02/2016, 20:07 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

DENPASAR, Kompas.com - Atlet renang nasional, Indra Gunawan mengaku masih menunggu dana yang akan digunakan untuk latihan dan persiapan menjelang membela kontingan Jawa Timur di arena  Pekan Olah Raga Nasional (PON) 2016, September mendatang.

Indra Gunawan, 27, yang kini bermukim an berlatih di Bali mengaku mengalami kendala dana untuk berlatih secara maksimal. "Dana untuk suplemen, try out, training camp  dan juga peralatan tak pernah turun hingga saat ini,"kata Indra yang dikontrak Jawa Timur bersama beberapa atlet nasional lainnya seperti Glenn Victor Sutanto.

Ia menyebut bahkan untuk melakukan tes fisik di Surabaya pun, Januari 2016 lalu, ia tidak dapat datang karena terkendala dana. "Pemberitahuan terlalu mepet, sehari sebelumnya. Belum lagi ada kendala dana,"ungkap Indra.

Indra Gunawan merupakan peraih satu-satunya medali emas buat tim renang Indonesia di ajang SEA Games di Singapura, Juni tahun lalu. Ketika itu Indra meraih medali emas di nomor 50 meter gaya dada.
 
Indra yang dikontrak Jawa Timur setelah pindah dari Sumatera Utara mengaku tidak bermasalah dengan gaji bulanan dari KONI Jawa Timur.  "Meski waktunya tidak teratur, namun gaji bulanan selalu saya terima," kata ayah dua anak ini.

"Namun gaji saja kan tentu saja tidak akan mencukupi menutupi dana latihan dan juga untuk kebutuhan keluarga sehari-hari," ungkapnya. "Saya sempat ingin jual mobil, namun untung saja dapat bantuan dari pelatih nasional."

Indra pun mengaku kesulitan untuk mengikuti  program latihan dan try out ke luar negeri buat para atlet renang Jawa Timur menjelang PON 2016. Jawa Timur mengirimkan para atlet renang berlatih di Australia pada Desember dan berencana mengirimkan kembali pada Mei hingga menjelang berlangsungnya PON.

"Bagi saya saat ini bukan masanya untuk coba-coba lagi. Kalau mau kirim saja buat yang anak SD," kata Indra. "Sejak 2013 saya sudah mengajukan keinginan berlatih di Graz, Austria. Di sana tempat berkumpulnya para breast-stroker, atlet gaya dada kelas dunia seperti Cameron van den Berg," kata Indra.

"Kalau saya ada rejeki tahun depan, saya akan berlatih di sana setidaknya untuk delapan bulan. Jadi kalau nanti dipercaya turun di Asian Games 2018, setidaknya  berani bersaing lah untuk kelas 50 meter gaya dada..."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Liga Indonesia
Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Liga Inggris
Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor 'The Invincibles' Pimpinan Wenger

Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor "The Invincibles" Pimpinan Wenger

Liga Inggris
Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Liga Italia
Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Sports
Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Timnas Indonesia
Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Liga Indonesia
Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan

Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan

Liga Indonesia
Kekalahan dari Arsenal Sisakan Rentetan Catatan Buruk Man United

Kekalahan dari Arsenal Sisakan Rentetan Catatan Buruk Man United

Liga Inggris
Gregoria Mariska Catatkan Smes Terkencang Selama Uber Cup 2024

Gregoria Mariska Catatkan Smes Terkencang Selama Uber Cup 2024

Badminton
Bayer Leverkusen 50 Laga Tak Terkalahkan, Xabi Alonso Incar Tiga Gelar

Bayer Leverkusen 50 Laga Tak Terkalahkan, Xabi Alonso Incar Tiga Gelar

Bundesliga
PSSI Upayakan Calvin Verdonk-Jens Raven Bela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

PSSI Upayakan Calvin Verdonk-Jens Raven Bela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
IMI X IOF Challenge 2024 Tuntas, Kolaborasi Majukan Offroad Tanah Air

IMI X IOF Challenge 2024 Tuntas, Kolaborasi Majukan Offroad Tanah Air

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com