Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lee Chong Wei Mundur dari Tim Kualifikasi Piala Thomas Malaysia

Kompas.com - 16/01/2016, 12:47 WIB
KUALA LUMPUR, KOMPAS.com - Pemain tunggal putra senior, Lee Chong Wei, tidak akan berangkat ke Hyderabad, India, bersama tim Malaysia pada kualifikasi Piala Thomas yang berlangsung 15-21 Februari.

Selain Lee, pemain senior lainnya yang tidak akan berangkat ke India adalah Chong Wei Feng, Goh V Shem/Tan Wee Kiong, dan Koo Kien Keat/Tan Boon Heong.

"Chong Wei ingin dikeluarkan supaya bisa fokus untuk Olimpiade Rio (Agustus). Hal sama dilakukan V Shem/Wee Kiong," kata Datuk Seri Norza Zakaria, Deputi Presiden Asosiasi Badminton Malaysia (BAM).

Bagi Lee, ini adalah kali pertama dia tidak memperkuat tim Thomas Malaysia sejak 2004 di Indonesia. Tanpa para pemain senior tersebut, Malaysia akan mengandalkan para pemain muda yang belum pernah bermain di Piala Thomas sebelumnya.

Mereka adalah Zulfadli Zulkiffli, Iskandar Zulkarnain Zainuddin, Soo Teck Zhi, Soong Joo Ven, Tan Kian Meng-Low Juan Shen, Ong Yew Sin-Teo Ee Yi, dan Tan Chee Tean-Tan Wee Gieen.

Dengan tidak melibatkan Lee, bukan mustahil Malaysia akan kehilangan tempat pada putaran final Piala Thomas yang rencananya digelar di Kunshan, China, 15-22 Mei.

"Kami selama ini hanya bergantung pada beberapa pemain untuk nomor tunggal dan ganda putra. Kami sudah tahu bahwa itu akan jadi masalah. Kini saatnya memberi kesempatan kepada pemain muda untuk bermain," kata Norza.

Berdasarkan aturan, tiga dari 16 tim yang ikut putaran final akan dipilih berdasarkan ranking poin secara keseluruhan, setelah pemilihan peserta berdasarkan kualifikasi kontinental.

"Andai tim kami tidak masuk empat besar tim Asia yang lolos kualifikasi, saya yakin kami masih punya 99 persen kesempatan untuk lolos sebagai tiga besar berdasar poin ranking secara keseluruhan," kata Direktur Teknik BAM, Morten Frost.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com