Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sean Gelael Juara Seri Le Mans Asia

Kompas.com - 10/01/2016, 21:32 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Pebalap Indonesia dari tim Jagonya Ayam with Eurasia, Sean Gelael, berhasil menjuarai putaran ketiga Asian Le Mans Series di Sirkuit Chang Internasional, Buriram, Thailand, Minggu (10/1/2015).   

"Terima kasih kepada tim yang sudah bekerja keras menyiapkan mobil yang kompetitif. Ini modal yang bagus dan menambah semangat saya untuk kembali menjadi juara di Sepang (Malaysia)," kata Sean dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Minggu.

Dalam balapan ketahanan selama tiga jam itu, Sean yang berpasangan dengan pebalap asal Italia, Antonio Giovinazzi, tampil sebagai pebalap pertama.

Kepercayaan itu tak lepas dari penampilan primanya selama sesi latihan sepanjang Jumat-Sabtu. Pada sesi kualifikasi, pebalap berusia 19 tahun itu menorehkan waktu tercepat, yang membawa timnya start di posisi terdepan.

Setelah memimpin hingga lap keempat, Sean sempat menemui kendala saat memasuki putaran berikutnya, ketika ban belakang mobilnya pecah. Posisinya pun melorot ke urutan ke-15 dari 16 peserta.

Sean tetap tenang dan berusaha menyalip satu demi satu lawannya. Setelah berjuang keras selama hampir 50 menit, Sean berhasil merebut kembali tampuk pimpinan lomba.

Ia bahkan mampu meninggalkan tim Algarve Pro Racing yang berada di posisi kedua hingga satu putaran saat bertukar posisi dengan Antonio di lap ke-63.

Pebalap asal Italia itu pun sukses mempertahankan posisi terdepan hingga balapan sebanyak 113 putaran itu berakhir.

Sementara itu, Ricardo Gelael, ayah dari Sean, mengatakan, keberhasilan ini diharapkan meningkatkan kepercayaan diri Sean yang akan tampil dalam ajang GP2 tahun ini. Gelar juara di Buriram juga menjadi modal bagus untuk menjalani musim yang lebih baik.

"Salah satu tujuan tampil dalam Asian Le Mans Series adalah menambah rasa percaya diri Sean. Saya senang itu tercapai," kata Ricardo yang juga mantan pebalap nasional itu.

Antonio pun menyatakan kegembiraannya dengan gelar perdana pada awal tahun ini. "Semua terasa sempurna. Saya berterima kasih kepada tim Jagonya Ayam atas dukungannya selama ini," kata pebalap asal kota Bari, Italia, itu.

Seri terakhir Asian Le Mans Series akan berlangsung di Sirkuit Sepang, Malaysia, 22-24 Januari mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Internasional
Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Internasional
Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Internasional
Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Badminton
Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com