Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menpora dan KOI Bicarakan Asian Games 2018

Kompas.com - 25/11/2015, 20:07 WIB

JAKARTA, Kompas.com - Menpora Imam Nahrawi bertemu dengan Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (KOI) yang baru, Erick Tohir membicarakan  empat hal krusial terkait dengan pelaksanaan Asian Games 2018 dan peningkatan prestasi olahraga.

Dalam pertemuan Rabu (25/11/2015) tersebut, Menpora Imam Nahrawi didampingi Sesmenpora Alfitra Salamm, Deputi IV Bidang Peningkatan Prestasi Djoko Pekik Irianto, Deputi V Bidang Harmonisasi dan Kemitraan Gatot Dewa Broto.

Keempat hal tersebut yaitu Rencana Induk Asian Games 2018, mempersiapkan CdM dan kontingen Olimpiade, hal-hal terkait dengan struktur kepanitiaan dan percepatan persiapan Asian Games, dan menginventarisir event-event olahraga internasional agar diupayakan diselenggarakan di Indonesia, terutama terkait dengan olahraga kelautan dan kemaritiman.

"Saya ingin nanti KOI ini betul betul menjadi partner yang strategis pemerintah dalam mengembangkan pola pikir atlet dan stakeholder olahraga bahwa target prestasi olahraga adalam olimpiade, untuk mewujudkan hal tersebut diperlukan pembibitan dan pengelolaan atlet secara komprehenshif dan terstruktur, hal konkrit kedepan adalah dengan membangun Indonesia Olimpic Centre di Cibubur," tutur Menpora.

Ketua Umum KOI pada kesempatan ini memaparkan Rencana Induk Pengembangan  KOI menghadapi Asian Games 2018 dan multi event lainnya. Erick Tohir menyampaikan bahwa, pada saat ini KOI sedang roadshow dengan berberapa statkeholder terkait dengan persiapan Asian Games 2018.

KOI berharap rencana induk ini menjadi hal yang disepakati bersama, karena ini menjadi juklak dan mengingat waktu sudah sangat mendesak karena pada tanggal 28 - 30 November 2015 OCA akan melaksanakan pertemuan di Jakarta terkait persiapan Asian Games 2018. "Pada kesempatan ini kami menyampaikan akan melaksanakan Launching Logo Asian Games 2018 di Bali, kami mengharapkan Presiden dapat hadir dalam acara ini," kata Erick.

Sementara Wakil Sekjen KOI Dasril Anwar ikut menyampaikan bahwa, rencana induk pengembangan Asian Games merupakan turunan dari Kepres 12 Tahun 2015 perihal Asian Games dengan 4 sasaran yaitu sukses penyelenggaraan, sukses prestasi, sukses ekonomi kerakyatan dan sukses administrasi penyelenggaraan.

"Inpres ini sangat dibutuhkan, untuk menghindari tumpah tindih dalam persiapan pelaksanaan Asian Games, dan pesan terpenting adalah adanya keinginan yang besar Asian Games dapat mengembangkan ekonomi kreatif masyarakat dan pembenahan moral masyarakat," kata Dasriel.

Menanggapi hal tersebut, Menpora menyampaikan bahwa akan mempercepat Inpres, tinggal substansi Inpres perlu disempurnakan, karena mempunyai keterkaitan dengan kementerian/lembaga lain mengenai tugas, fungsi dan penganggaran.

Selain itu Menpora ingin Januari 2016 sampai dengan Agustus 2018 dilaksanakan sosialisasi penyelenggaraan Asian Games di seluruh propinsi, sehingga seluruh lapisan masyarakat mengetahui dan ikut berpartisipasi dalam pelaksanaan Asian Games 2018.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com