Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kejutan, Maria Febe Lolos ke Perempat Final

Kompas.com - 04/06/2015, 10:55 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com — Pemain tunggal putri Indonesia, Maria Febe Kusumastuti, di luar dugaan berhasil menembus perempat final BCA Indonesia Open Superseries 2015 yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta. Mantan penghuni pelatnas ini menang 21-17, 21-4 atas pemain Hongkong, Yip Pui Yin, Kamis (4/6/2015).

Febe mengakui bahwa dukungan penonton jadi faktor penting yang membantunya meraih kemenangan. Pengenalan terhadap kondisi lapangan dan arah angin juga jadi keuntungan baginya.

"Di sini, siapa yang lebih siap, dia yang akan menang," aku Febe. "Saya dan teman-teman tunggal putri (Indonesia lainnya) bersaing, siapa yang bisa bertahan paling lama."

Pemain kelahiran Boyolali, Jawa Tengah, ini menegaskan bahwa pasukan tunggal putri Indonesia selalu punya beban berat.

"Di sini, tunggal putri selalu disudutkan. Kalau kalah, justru banyak tekanan. Kalau di luar (negeri), pemain yang kalah selalu diberi dukungan supaya bangkit lagi. Di sini tidak," ujarnya.

Namun, Febe tak mau kondisi tersebut justru menjadi beban. "Yang penting pede (percaya diri) saja. Kalau persiapan bagus, pasti siap," ucapnya.

Pemain yang merangkak dari babak kualifikasi ini bermain bagus sejak gim pertama melawan Yip. Meski ketat dan beberapa kali terkejar, poinnya tak pernah terlewati lawan.

Febe semakin percaya diri pada gim kedua. Setelah imbang 2-2, dia terus mendulang poin dan semakin jauh meninggalkan Yip. Pemain 25 tahun tersebut bahkan sempat mencatat 12 poin beruntun yang membawanya unggul 17-4.

Febe tak lagi terkejar. Pemain binaan Djarum Kudus tersebut menang dalam 33 menit. Pada perempat final, dia akan menghadapi pemenang dari pertandingan antara Yui Hashimoto (Jepang) dan Minatsu Mitani (Jepang).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com