Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemerkosa Kena Batunya, Terkena Jurus "Kickboxing"

Kompas.com - 20/05/2015, 10:54 WIB
GLOUCESTER, KOMPAS.com — Seorang pria Inggris terkena batunya dan nyaris tewas setelah mendapat serangan balik dari perempuan calon korbannya yang ternyata atlet kickboxing.

Mark Willis (39) menyerang calon korbannya yang tengah berjalan pulang pada pukul 02.00 dini hari. Ia memukul wajah calon korban dan menariknya ke sebuah taman. Ia langsung mencengkeram calon korban dan mengancam, "Diam dan ikuti kemauan saya agar kamu tak celaka."

Namun, wanita berusia 25 tahun yang identitasnya dirahasiakan ini melawan. Hal ini diungkap oleh Pengadilan Gloucester. "Korban memaki si pelaku. Pelaku memukul wajahnya lagi dan berusaha menarik bajunya," ungkap pengadilan berdasarkan kesaksian korban.

Wanita itu berusaha mengunci dan mematahkan tangan si pelaku. Namun, pelaku kembali memukuli wajah korbannya. "Saya sempat tak sadar dan saat itu saya dapat merasakan ia berusaha menarik baju saya," ungkap korban yang kepada polisi mengaku telah dua tahun mempelajari ilmu bela diri kickboxing.

Si korban berusaha melingkarkan kakinya untuk menjepit leher pelaku dan langsung menjepitnya dengan teknik kuncian kaki. "Tampaknya, ia kehabisan napas karena kepalanya terkunci. Ia berusaha meraih wajah saya dengan tangan kanannya," kata wanita tersebut.

"Saya menutup mata dan mengunci lehernya untuk beberapa saat sampai ia tidak sadar beberapa saat. Saya dapat merasakan tubuhnya melemah dan saya mengambil kesempatan untuk lari ke dalam rumah," ujar si korban.

Polisi kemudian menangkap Willis yang berasal dari Churchdown, Gloucester. Ia mengaku melakukan tindak kekerasan, tetapi menyangkal melakukan tindak kekerasan seksual. Menurut dia, ia terlibat perkelahian dengan korban karena melihat si korban memotret dirinya saat buang air kecil di pinggir jalan.

Namun, alibinya terbantah karena DNA Willis ditemukan di celana korban. Korban juga mengenali Willis sebagai pelaku saat proses identifikasi di kantor polisi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sepak Bola Menyatukan, Harga Tiket Melahirkan Lapisan

Sepak Bola Menyatukan, Harga Tiket Melahirkan Lapisan

Timnas Indonesia
Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Usai Bikin Keajaiban Terakhir, Claudio Ranieri Akan Pensiun

Liga Italia
Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Internasional
Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Timnas Indonesia
Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Internasional
Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Internasional
Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Liga Spanyol
Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Liga Inggris
Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Liga Indonesia
Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Badminton
Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Liga Inggris
Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Internasional
Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com