Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Riki/Richi Berharap Mampu Kalahkan Zhang/Zhao

Kompas.com - 21/04/2015, 11:20 WIB
WUHAN, KOMPAS.com — Berhasil melenggang ke babak dua Dong Feng Citroen Badminton Asia Championships 2015, Riky Widianto/Richi Puspita Dili akan langsung berhadapan dengan unggulan satu asal Tiongkok, Zhang Nan/Zhao Yunlei. Sudah empat kali berhadapan dan belum berhasil unggul, Riky/Richi pun mengaku akan lebih mewaspadai pasangan Tiongkok tersebut.

"Kami sudah beberapa kali bertemu dan belum pernah menang. Jadi, kami cukup mewaspadai pertandingan besok. Kami akan main lepas saja, nothing to lose, karena tidak ada yang tidak mungkin. Kami akan berusaha semaksimal mungkin," kata Richi ditemui di Wuhan Sports Center Gymnasium, Wuhan, Tiongkok, Selasa (21/4/2015).

Pertemuan terakhir Riky/Richi dengan Zhang/Zhao terjadi tahun lalu di BWF World Championships. Saat itu, Riky/Richi ditahan dua gim langsung dengan skor 15-21 dan 14-21.

"Zhao Yunlei itu depannya cepat dan bagus, nutup-nutupnya bagus. Kami harus antisipasi itu, khususnya saya yang di depan juga. Semoga besok bisa main maksimal," kata Richi lagi.

Sebelumnya, di babak pertama Dong Feng Citroen Badminton Asia Championships 2015, Riky/Richi belum mendapat kesulitan berarti menghadapi pasangan Uzbekistan, Amrullo Bakhshullaev/Valeriya Mushtakova. Dalam waktu 17 menit, Riky/Richi menang mudah dengan 21-4 dan 21-2.

"Lawannya belum berat, jadi kami banyak coba-coba bola tadi. Enak-enakin lapangan biar lebih tahu situasi saja," ujar Richi.

Sementara itu, dua wakil ganda campuran Indonesia lainnya baru akan bertanding pada Rabu (22/4/2015). Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir akan berhadapan dengan pemain Jordania, Bahaedeen Ahmad Alshannik/Domuo Amro. Sementara itu, Praveen Jordan/Debby Susanto masih menunggu lawan antara Chee Tean Tan/Shevon Jemie Lai, Malaysia, dan Min Chun Liao/Hsiao Huan Chen, Taiwan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bali United Vs Persib Bandung, Sisi Kerugian di Mata Teco

Bali United Vs Persib Bandung, Sisi Kerugian di Mata Teco

Liga Indonesia
Messi dan Suarez Sehati, Punya Kombinasi Telepati di Inter Miami

Messi dan Suarez Sehati, Punya Kombinasi Telepati di Inter Miami

Liga Lain
IBL 2024, Hans Abraham Onfire, Jawab Keraguan di Prawira Bandung

IBL 2024, Hans Abraham Onfire, Jawab Keraguan di Prawira Bandung

Sports
Kisah Tangisan Shin Tae-yong Usai Perjuangan Indonesia di Playoff Olimpiade

Kisah Tangisan Shin Tae-yong Usai Perjuangan Indonesia di Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Bali United Vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Bali United Vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Evaluasi Wajib Bandung BJB Tandamata

Klasemen Proliga 2024, Evaluasi Wajib Bandung BJB Tandamata

Sports
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Tottenham Vs Man City di Liga Inggris

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Tottenham Vs Man City di Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Barcelona Vs Real Sociedad, Yamal Bawa Barca ke Posisi 2 Salip Girona

Hasil Barcelona Vs Real Sociedad, Yamal Bawa Barca ke Posisi 2 Salip Girona

Liga Spanyol
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ketiga, Arsenal-Man City Bersaing Juara

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ketiga, Arsenal-Man City Bersaing Juara

Liga Indonesia
Hasil Aston Villa Vs Liverpool: Drama 6 Gol dan 1 'Bunuh Diri', Laga Tuntas Seri

Hasil Aston Villa Vs Liverpool: Drama 6 Gol dan 1 "Bunuh Diri", Laga Tuntas Seri

Liga Inggris
Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Liga Lain
Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Indonesia
Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Liga Italia
Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Badminton
Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com