Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Laga Semifinal Sisakan Kebingungan bagi Lin Dan

Kompas.com - 07/03/2015, 23:54 WIB
BIRMINGHAM, KOMPAS.com - Pertemuan antara Chen Long dan Lin Dan pada semifinal All England 2015, Sabtu (7/3/2015), merupakan salah satu laga paling seru di turnamen ini. Pertandingan 45 menit tersebut akhirnya dimenangi Chen Long dengan 21-13, 21-12.

Kemenangan tersebut mengantar Chen Long ke partai puncak untuk menghadapi Jan O Jorgensen dari Denmark. Ini juga adalah kemenangan pertama Chen Long atas Lin Dan dari tujuh kali pertemuan.

"Kemenangan ini berarti bahwa saya masih bisa berkembang dengan mengalahkan pemain-pemain seperti dia," kata Chen Long yang selama ini memang selalu berada di bawah bayang-bayang Lin Dan.

Bagi Lin Dan, kekalahan ini memangkas peluangnya untuk meraih gelar keenam di All England. Laga ini juga menyisakan kebingungan bagi pemain 31 tahun tersebut, berkaitan dengan keputusan panitia untuk tidak menjadwalkan pertandingan ini di tv court.

"Ini mengecewakan, kenapa pertandingan tidak dimainkan di lapangan utama," kata Lin Dan. "Menurut saya, ada lebih dari dua kali ketika saya kehilangan poin karena keputusan wasit."

Pertandingan di luar tv court memang tidak dilengkapi fasilitas teknologi tayang ulang untuk me-review keputusan wasit atau hakim garis.

"Jika bermain di tv court, wasit bisa membuat keputusan yang jauh lebih baik dan mungkin ceritanya akan berbeda," tambah suami mantan pebulu tangkis Xie Xingfang tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber Zee News
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Liga Inggris
Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Liga Indonesia
Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Liga Italia
Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Liga Indonesia
Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Liga Inggris
Respons Pemain Persib Usai Ikuti 'Kelas' VAR Liga 1

Respons Pemain Persib Usai Ikuti "Kelas" VAR Liga 1

Liga Indonesia
Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com