Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pertemuan Chen Long dan Lin Dan Semakin Dekat

Kompas.com - 06/03/2015, 11:05 WIB
BIRMINGHAM, KOMPAS.com — Dua bintang bulu tangkis, Chen Long dan Lin Dan, jadi harapan Tiongkok untuk meraih supremasi di nomor tunggal putra All England 2015. Keduanya berhasil menembus perempat final dan jika sama-sama menang akan saling beradu di semifinal.

Kedua pemain ini sama-sama menjalani pertarungan sulit pada babak pertama, Rabu (4/3/2015). Lin Dan harus bermain tiga gim untuk mendapatkan kemenangan 21-14, 12-21, 21-16 atas Wei Nan (Hongkong).

Sementara itu, Chen Long di luar dugaan juga mendapat kesulitan saat menghadapi yuniornya, Xue Song. Chen Long menang 12-21, 21-18, 21-9.

Di babak kedua, Kamis (5/3/2015), baik Lin Dan maupun Chen Long bisa meraih kemenangan dalam dua gim langsung. Namun, Lin Dan tidak mendapatkannya dengan mudah. Bertemu pemain Tiongkok lainnya, Tian Houwei, dia menang 21-15, 21-19.

Meski begitu, Lin Dan mengaku cukup puas dengan permainannya. "Saya bermain jauh lebih santai (di babak kedua) karena melawan teman sendiri. Secara mental, tidak ada tekanan."

Di perempat final, Lin Dan akan menghadapi Kento Momota dari Jepang. Laga ini akan jadi pertemuan perdana bagi keduanya.

Sementara itu, Chen Long lolos ke perempat final setelah menumbangkan Heu Jen Hao (Taiwan) dengan 21-7, 21-9. Chen Long akan menghadapi unggulan keenam dari Taiwan, Chou Tien Chen. Mereka sudah pernah bertemu tiga kali dengan Chen Long selalu keluar sebagai pemenang.

Jika sama-sama berhasil melewati laga di perempat final, Chen Long dan Lin Dan akan mewujudkan pertemuan keenam mereka.

Perempat final tunggal putra lainnya akan mempertemukan Sho Sasaki (Jepang) dan Rajiv Ouseph (Inggris) serta Viktor Axelsen (Denmark) dan Jan O Jorgensen (Denmark).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Liga Inggris
Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Sports
Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com