Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Greysia/Nitya Tidak Lagi Terganggu Cedera Kaki

Kompas.com - 12/01/2015, 23:05 WIB

KUCHING, Kompas.com - Yonex Sunrise Malaysia Masters 2015 yang akan berlangsung di Kuching, menjadi panggung turnamen pertama yang akan dihadapi oleh pasangan ganda putri terbaik Indonesia, Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari. Keduanya pun mengaku siap untuk menghadapi turnamen yang menggelontorkan total hadiah senilai USD 120.000 ini.

“Menghadapi turnamen perdana ini kita sudah siap ya. Walaupun mungkin kemarin ada libur, tapi sebenarnya kita nggak seratus persen liburan. Kita tetap jaga kondisi dan menjalankan program latihan selama liburan yang sudah diatur pelatih,” kata Nitya menanggapi kesiapannya untuk turun bertanding.

Senada dengan Nitya, Greysia juga menyatakan kesiapannya untuk membuka penampilannya di tahun 2015 dengan hasil terbaik.

“Kondisi kami saat ini dalam keadaan siap. Targetnya tentu mendapat hasil terbaik. Kami ingin menjaga dan terus meningkatkan poin jelang Olimpiade tahun depan. Kalau kami bisa memperoleh hasil maksimal, ini bisa meningkatkan kepercayaan diri kami, dan ini akan menjadi batu loncatan ke turnamen-turnamen berikutnya,” terang Greysia kepada badmintonindonesia.org.

Yonex Sunrise Malaysia Masters 2015 akan berlangsung pada tanggal 13-18 Januari 2015 di Stadium Perpaduan Kuching.

Di babak pertama, Greysia/Nitya akan berhadapan dengan ganda tuan rumah, Malaysia, Joyce Wai Chi Choong/Yap Cheng Wen. Menakar peluang di atas kertas, Greysia/Nitya yang berada di peringkat delapan dunia, jauh lebih diunggulkan dibanding lawannya yang berjajar di urutan ke 106 dunia tersebut. Meski begitu, Greysia/Nitya mengatakan akan tetap fokus dan tidak menganggap enteng setiap lawannya.

Di akhir tahun lalu, Greysia/Nitya harus menutup tahun dengan hasil yang kurang memuaskan. Pada turnamen BWF Destination Dubai World Superseries Finals 2014 di Dubai, Greysia/Nitya mundur karena kram kaki yang dialami Nitya di tengah pertandingan. “Untuk masalah kaki sekarang sudah oke, nggak ada masalah lagi,” tambah Nitya.

Selain Greysia/Nitya, ganda putri Indonesia menurunkan delapan pasangan lain, yaitu Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi, Gebby Ristiyani Imawan/Tiara Rosalia Nuraidah, Pia Zebadiah Bernadet/Rizki Amelia Pradipta, Shendy Puspa Irawati/Vita Marissa, Komala Dewi/Jenna Gozali, Kehsya Nurvita Hanadia/Devi Tika Permatasari, Dian Fitriani/Nadya Melati dan Apriani Rahayu/Jauza Fadhila Sugiarto.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Liga Indonesia
Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Internasional
Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Internasional
Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Internasional
Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Liga Indonesia
Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Internasional
Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Sports
Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Badminton
Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia
Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Internasional
Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Liga Indonesia
Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com