Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tontowi/Liliyana Buka Kemenangan Djarum

Kompas.com - 10/12/2014, 19:11 WIB

CIREBON, Kompas.com - PB Djarum berhasil meraih kemenangan di laga pertama Prim-A Kejuaraan Nasional (Kejurnas) PBSI 2014. Tergabung dalam grup B Divisi 1, PB Djarum berjumpa dengan Pertamina Fastron di laga perdananya.

Tak perlu waktu lama, klub yang diperkuat oleh juara dunia dan juara All England tiga kali, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir sudah memastikan kemenangan sejak partai ketiga. Tontowi/Liliyana menjadi pembuka jalan kemenangan klub yang bermarkas di Jawa Tengah ini, mereka menang dengan relatif mudah atas Iksawan Indra/Nadya Melati dengan 21-7 dan 21-13.

Kemenangan kedua berhasil disumbangkan tunggal putra, Dionysius Hayom Rumbaka. Juara Vietnam Open Grand Prix 2014 ini menang mudah atas Indra Setiawan dengan 21-7 dan 21-10. Ganda senior/junior, Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo sukses menentukan kemenangan PB Djarum setelah mereka menang 21-13 dan 21-17 atas Muhammad Imam Sholeh/Muammar Khadafi.

Pertamina sempat berhasil mencuri poin di sektor tunggal putri, Ganis Nur Rahmadhani berhasil menyumbang poin pertama untuk Pertamina setelah ia berhasil mengalahkan Dinar Dyah Ayustine dengan 21-16, 14-21 dan 21-14.

Di partai terakhir, Vita Marissa yang berduet dengan juniornya, Rosyita Eka Putri Sari berhasil menggenapkan kemenangan PB Djarum. Berjump dengan Dian Fitriani/Nadya Melati, Vita/Rosyita sempat kehilangan game pertama dengan 19-21. Tetapi di dua game berikutnya mereka mampu mencuri kemenangan dengan 21-10 dan 21-12.

“Di nomor tunggal putri kami memang sudah memprediksi ini, Dinar memang head to headnya tidak terlalu bagus lawan Ganis,” ujar manjaer tim PB Djarum, Fung Permadi.

Fung menuturkan bahwa susunan di nomor ganda putra dan ganda putri adalah yang terbaik yang dimiliki PB Djarum. “Kami mencoba menggabungkan pemain senior dan junior, tetapi kami juga menanyakan kesiapan atlet-atletnya, apakah mereka sudah langsung in atau belum, kalau mereka sudah bilang siap, kami sebagai official percaya kepada mereka,” lanjutnya.

Di laga kedua besok (11/12) PB Djarum akan berjumpa dengan Mutiara Cardinal yang hari ini menang tipis 3-2 atas PB Tangkas. “Melawan Mutiara kami akan mencoba untuk mencuri kemenangan di nomor tunggal putra, ganda putra dan ganda campuran,” pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U17 2024, Harapan Titik Balik Sepak Bola Putri Indonesia

Piala Asia U17 2024, Harapan Titik Balik Sepak Bola Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Balas Rooney, Ten Hag Tegaskan Pemain Man United Tak Pernah Sembunyi di Balik Cedera

Balas Rooney, Ten Hag Tegaskan Pemain Man United Tak Pernah Sembunyi di Balik Cedera

Liga Inggris
Orlando City Vs Inter Miami: Messi Diragukan Tampil, The Herons Cemas

Orlando City Vs Inter Miami: Messi Diragukan Tampil, The Herons Cemas

Liga Lain
Filosofi Hodak Pimpin Persib Vs Bali United, Saat Penguasaan Bola Tak Lagi Penting

Filosofi Hodak Pimpin Persib Vs Bali United, Saat Penguasaan Bola Tak Lagi Penting

Liga Indonesia
Jadwal Thailand Open 2024, 9 Wakil Indonesia Berjuang Main Hari Ini

Jadwal Thailand Open 2024, 9 Wakil Indonesia Berjuang Main Hari Ini

Badminton
Saat Fans Tottenham Senang Usai Spurs Kalah dari Man City...

Saat Fans Tottenham Senang Usai Spurs Kalah dari Man City...

Liga Inggris
Sejarah Aston Villa Lolos Liga Champions, Pembalikan Nasib Unai Emery

Sejarah Aston Villa Lolos Liga Champions, Pembalikan Nasib Unai Emery

Liga Inggris
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Man United Vs Newcastle di Liga Inggris

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Man United Vs Newcastle di Liga Inggris

Liga Inggris
Bali United Vs Persib, Teco Enggan Tanggapi Penggunaan VAR Kali Pertama

Bali United Vs Persib, Teco Enggan Tanggapi Penggunaan VAR Kali Pertama

Liga Indonesia
Man United Vs Newcastle, Bukan Laga Perpisahan Ten Hag

Man United Vs Newcastle, Bukan Laga Perpisahan Ten Hag

Liga Inggris
Tottenham Vs Man City: Penyelamatan Luar Biasa Ortega di Mata Guardiola

Tottenham Vs Man City: Penyelamatan Luar Biasa Ortega di Mata Guardiola

Liga Inggris
Saat Shin Tae-yong Mau Belajar agar Lancar Bahasa Indonesia...

Saat Shin Tae-yong Mau Belajar agar Lancar Bahasa Indonesia...

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib, Drama VAR dan Pemain Terbaik Versi Hodak

Bali United Vs Persib, Drama VAR dan Pemain Terbaik Versi Hodak

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Borneo FC di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Borneo FC di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Championship Series Liga 1 2023, Madura United Ditinggal Pelatih

Championship Series Liga 1 2023, Madura United Ditinggal Pelatih

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com