Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 15/10/2014, 17:27 WIB
|
EditorPalupi Annisa Auliani
JAKARTA, KOMPAS.com — Pada hari-hari terakhir sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga di Kabinet Indonesia Bersatu II, Roy Suryo masih harus berhadapan dengan karut-marut pengadaan  peralatan para atlet Asian Games 2014. (Baca: Menjelang Akhir Jadi Menteri, Roy Suryo Sangat Marah...)

Seperti dikutip dari harian Kompas edisi Rabu (15/10/2014), Zulkarnaen Purba, Ketua Bidang Pembinaan dan Prestasi Pengurus Besar Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (PB FORKI), di Jakarta, Selasa (14/10/2014), menuturkan, PB FORKI mengeluarkan dana talangan Rp 300 juta selama lebih kurang enam bulan pelatnas berlangsung. Dana itu untuk membeli sejumlah peralatan tanding dan latihan.

Mereka berharap dana yang telah dikeluarkan akan diganti pemenang tender. Yang terjadi, PT Cipta Mitraya justru mengajukan pengunduran diri dan menyatakan tidak sanggup menyediakan peralatan. Kemenpora pun membatalkan proses lelang peralatan untuk ajang Asian Games 2014.

Soal penggantian dana talangan yang dikeluarkan induk cabang olahraga, Kemenpora mengatakan, dana tersebut hampir mustahil diganti (reimburse). Pasalnya, tidak ada ketentuan anggaran yang memberikan dana dan peralatan selain lewat mekanisme proyek (Kompas, 14/10/2014).

Albert berharap, jika penggantian dana talangan mustahil dilakukan, pemerintah mesti mengganti dengan cara menambah jatah peralatan atlet untuk SEA Games 2015.

Cek "bodong"

Sebelumnya, persoalan terkait pengadaan barang ini sudah mengemuka dari cabang olaharga boling. Harian Kompas edisi Jumat (10/10/2014) menulis peralatan latihan dan pertandingan boling untuk Asian Games Incheon, Korea Selatan, belum dibayar.

Cek untuk pembayaran sebesar Rp 900 juta yang diberikan pemenang lelang kepada pemasok peralatan ternyata tidak bisa diuangkan. Cek tersebut berasal dari perusahaan pemenang lelang pengadaan peralatan yang diselenggarakan oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga.

Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Boling Indonesia (PB PBI) Oky Harwanto, di Jakarta, Kamis (9/10/2014), mengungkapkan, perusahaan pemenang lelang dan pemasok sudah bertemu dan menyepakati harga. Namun, hingga hitungan belasan hari sebelum atlet bertolak ke Incheon, 17 September, peralatan latihan dan pertandingan belum diterima.

Oky mengatakan, akhirnya perusahaan pemenang lelang memberikan jaminan kepada perusahaan pemasok berupa cek. Dengan jaminan itu, pemasok bersedia memberikan peralatan boling kepada atlet pada 9 September. ”Jumat (3/10/2014), pemasok peralatan membawa cek itu ke bank. Ternyata cek tidak bisa dicairkan,” katanya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Argentina Vs Panama: Ketika Mata Lionel Messi Berkaca-kaca…

Argentina Vs Panama: Ketika Mata Lionel Messi Berkaca-kaca…

Internasional
Jadwal Liga 1 Hari Ini, Persib Bandung Vs Bhayangkara FC

Jadwal Liga 1 Hari Ini, Persib Bandung Vs Bhayangkara FC

Liga Indonesia
Arema FC Vs Borneo FC: Singo Edan Tak Pikirkan Barisan Mantan

Arema FC Vs Borneo FC: Singo Edan Tak Pikirkan Barisan Mantan

Liga Indonesia
Ronaldo Cetak Rekor Dunia, Pelatih Baru Portugal Terpesona

Ronaldo Cetak Rekor Dunia, Pelatih Baru Portugal Terpesona

Internasional
Hasil Swiss Open 2023: 5 Wakil ke Perempat Final, Putri KW Libas Unggulan

Hasil Swiss Open 2023: 5 Wakil ke Perempat Final, Putri KW Libas Unggulan

Badminton
Ronaldo Cetak Gol Free Kick Beruntun Setelah Puasa Nyaris Setahun

Ronaldo Cetak Gol Free Kick Beruntun Setelah Puasa Nyaris Setahun

Internasional
Hasil Kualifikasi Euro 2024: Portugal Pesta Gol, Inggris Bekuk Italia

Hasil Kualifikasi Euro 2024: Portugal Pesta Gol, Inggris Bekuk Italia

Internasional
Hasil Italia Vs Inggris 1-2, Tiga Singa Putus Rekor Azzurri

Hasil Italia Vs Inggris 1-2, Tiga Singa Putus Rekor Azzurri

Internasional
Hasil Portugal Vs Liechtenstein 4-0: Ronaldo Dwigol, Pecahkan Rekor Dunia

Hasil Portugal Vs Liechtenstein 4-0: Ronaldo Dwigol, Pecahkan Rekor Dunia

Internasional
Soal Kepergiaan dari Man United, Ronaldo: Tidak Ada Waktu Menyesal

Soal Kepergiaan dari Man United, Ronaldo: Tidak Ada Waktu Menyesal

Liga Inggris
Swiss Open 2023: Jadi Ganda Putra Indonesia yang Tersisa, Fikri/Bagas Tanpa Beban

Swiss Open 2023: Jadi Ganda Putra Indonesia yang Tersisa, Fikri/Bagas Tanpa Beban

Sports
Persib Bandung Vs Bhayangkara, Tekad The Guardian Kembali ke Lajur Positif

Persib Bandung Vs Bhayangkara, Tekad The Guardian Kembali ke Lajur Positif

Liga Indonesia
HT Italia Vs Inggris: Kane Ukir Rekor, The Three Lions Unggul 2-0

HT Italia Vs Inggris: Kane Ukir Rekor, The Three Lions Unggul 2-0

Internasional
Kevin Sanjaya Resmi Menikah dengan Valencia Tanoesoedibjo di Paris

Kevin Sanjaya Resmi Menikah dengan Valencia Tanoesoedibjo di Paris

Sports
Revolusi Pola Pikir soal TC Jangka Panjang Timnas Indonesia

Revolusi Pola Pikir soal TC Jangka Panjang Timnas Indonesia

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+