Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juwita Niza Wasni: Emas Ini Rezeki Nomplok...

Kompas.com - 02/10/2014, 18:42 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com — Atlet wushu Indonesia, Juwita Niza Wasni, resmi mendapatkan medali emas nomor nanquang dan nandao Asian Games 2014 di Incheon, Korea Selatan, setelah banding tim Malaysia ditolak, Kamis (2/10/2014).

Nomor nanquang dan nandao digelar pada 20 September lalu. Juwita berhak atas medali perak setelah kalah poin dari Tai Cheau Xuen (Malaysia) yang akhirnya mendapatkan emas.

Namun, dari hasil tes doping yang dilakukan setelah pertandingan, urine Tai mengandung zat terlarang jenis sibutramine. Tai pun didiskualifikasi dan emasnya ditarik. Ofisial Malaysia tidak terima dan mengajukan banding, tetapi ditolak.

Ketika dihubungi Kompas.com pada Kamis sore, Juwita yang berada di Medan ternyata belum tahu kabar kepastian bahwa dia akhirnya resmi mendapatkan medali emas. Namanya sudah ada dalam daftar peraih medali emas untuk Indonesia.

"Gimana ya..., ini kayak saya dikasih rezeki nomplok. Alhamdulillah," sahut atlet 18 tahun tersebut.

Juwita tahu soal kasus doping Tai pada Selasa (30/9/2014) dari pelatihnya. Selama ini, Juwita masih menunggu kabar kepastian apakah dia akhirnya benar-benar mendapatkan emas.

"Enggak gimana-gimana sih (saat menunggu). Saya ingin tahu juga, soalnya mereka katanya sampai banding segala," ujar Juwita.

Meski senang dengan kepastiannya menyumbang emas untuk Indonesia, Juwita tetap bersimpati atas apa yang menimpa Tai.

"Kasihan juga ya, namanya sudah bawa pulang medali. Kalau ini terjadi sama saya, saya pasti sedih sekali," akunya.

Juwita bahkan memuji penampilan Tai ketika bersaing demi medali di Incheon. "Pada Asian Games ini, dia lebih ada tenaga. Dia mainnya lebih bersemangat dari saya," puji Juwita. Mereka sudah beberapa kali bertemu dalam turnamen internasional, termasuk SEA Games.

Ketika mendapatkan perak, Juwita tak bisa menahan tangis kebahagiaannya. Terlebih lagi, ini adalah penampilan perdananya dalam Asian Games.

Kini, tak hanya perak, Juwita resmi menyumbang medali emas untuk Indonesia. Selamat...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com