Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tommy Sugiarto Ingin Ikuti Jejak Sang Ayah

Kompas.com - 23/08/2014, 19:18 WIB
KOPENHAGEN, KOMPAS.com - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Tommy Sugiarto, berharap mendapat berkah dan keberuntungan di ajang Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2014 yang akan berlangsung di Kopenhagen, Denmark, 25-31 Agustus. Tommy ingin mengikuti jejak sang papa.

Tommy adalah putra dari mantan pemain nasional, Icuk Sugiarto, yang menjadi juara dunia tunggal putra pada 1983. Kala itu kejuaraan dunia juga digelar di kota yang sama dengan tahun ini yaitu Kopenhagen.

"Ini adalah pengalaman pertama buat saya bertanding di Kopenhagen. Rasanya menarik ya, soalnya 31 tahun lalu, papa saya jadi juara dunia di Kopenhagen," ujar Tommy yang dijumpai saat berlatih di Ballerup Super Arena, Sabtu (23/8/2014).

"Papa saya berdoa supaya saya mendapat berkah dan keberuntungan di Kopenhagen, sama seperti beliau pada 31 tahun lalu. Saya jadi makin bersemangat dan berharap doa tersebut terkabul, apalagi yang namanya doa dari orangtua kita, itu pasti yang terbaik," jelas Tommy kepada Badmintonindonesia.org.

Tommy mengaku senang bertanding di Eropa. Meskipun banyak perbedaan dan penyesuaian yang mesti dilakukan, Tommy merasa cocok dengan suasana kota yang tenang, udara yang bersih dan sejuk, serta kondisi arena pertandingan yang bagus.

"Kalau tanding di Eropa kita harus ekstra jaga diri, misalnya udara yang dingin membuat kita harus pemanasan lebih banyak, lalu penyesuaian waktu dan jenis makanan," beber Tommy.

"Tapi saya merasa senang tanding di Eropa, soalnya shuttlecock yang digunakan biasanya cocok dengan saya. Lalu suasana lapangan juga enak, anginnya tidak sekencang di Asia," tambah runner-up BWF Superseries Finals 2013 ini.

Pada hari kedua di Kopenhagen, Tommy dan tim Indonesia telah menjajal lapangan pertandingan di Ballerup Super Arena. Sesi latihan pertama berlangsung selama satu jam dari pukul 09.00 - 10.00 waktu setempat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Internasional
Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Internasional
Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Internasional
Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Badminton
Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

Internasional
Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Badminton
Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com