Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Batal Pertahankan Gelar, Tontowi Langsungkan Pernikahan

Kompas.com - 02/08/2014, 23:03 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

 

JAKARTA, Kompas.com - Pebulu tangkis ganda campuran, Tontowi Ahmad melangsungkan pernikahan dengan kekasihnya, Michelle Harminc, Sabtu (02/08/2014).

Menurut sumber Kompas.com, pernikahan dilangsungkan di kediaman Michelle di daerah Pondok Kelapa, Jakarta Timur. Dalam foto yang diunggah di Instagram, tampak kedua mempelai didampingi beberapa penghuni Pelatnas Cipayung seperti pasangan Tontowi, Liliyana Natsir serta pelatiuh ganda campuran, Richard Mainaky dan Nova Widianto.

Tontowi Ahmad yang dilahirkan di Banyumas, 18 Juli 1987 memutuskan menikah dengan Michelle setelah diputuskan tidak berangkat ke kejuaraan dunia BWF di Kopenhagen, Denmark, 25-31 Agustus mendatang.

Tontowi bersama pasangannya, Liliyana Natsir merupakan juara bertahan di nomor ganda campuran. Keduanya menjadi juara saat kejuaraan dunia berlangsung di Guangzhou, Tiongkok pada 2013 lalu.

Owi dan Butet gagal mempertahankan gelarnya setelah Owi belum juga pulih dari cedera kaki yang ia derita saat ambil bagian di The Star Australian Open Super Series 2014.

PBSI akhirnya memutuskan tidak memberangkatkan Owi/Butet agar dapat berkonsentrasi menghadapi ajang Asian Games di Incheon pada akhir September.

Menurut sumber Kompas.com pula, pernikahan Owi dan Michelle yang biasa dipanbggil Mici ini berlangsung sederhana dan dihadiri hanya kalangan terbatas. Sementara resepsi akan berlangsung beberapa bulan mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dolar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dolar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com