Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Alasan Andrie Ochtman Tak Jadi Naik #MH17

Kompas.com - 19/07/2014, 16:25 WIB
Kontributor Olahraga, Norma Gesita

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Andrie Ochtman tak menyangka keputusannya untuk berganti pesawat dalam perjalanan ke Jakarta dari Amsterdam akan membawa pengaruh besar dalam hidupnya. Pebulu tangkis Belanda berdarah Indonesia tersebut terhidar dari musibah Malaysia Airlines MH17 yang jatuh karena ditembak di Ukraina, Kamis (17/7/2014).

Ochtman sudah merencanakan penerbangan ke Indonesia untuk berlatih dan ikut turnamen dalam Astec International Challenge 2014 (12-16 Agustus), Kamis (17/7/2014). Namun, sesampainya di Bandara Schipol, Amsterdam, Belanda, dia mengubah rencana penerbangannya.

Pihak bandara menawarkan untuk berganti pesawat menggunakan KLM Royal Dutch Airlines karena pesawat MH17 terlalu penuh. Jika bersedia, Ochtman akan mendapat kompensasi sebesar 600 euro (sekitar Rp 9,4 juta). Namun, dia harus menunggu sekitar dua jam di Schipol dan kira-kira lima jam saat transit di Dubai. Dari Dubai ke Jakarta, Ochtman naik Emirates Airlines.

Setelah berdiskusi dengan keluarga, Ochtman pun memutuskan untuk berganti pesawat. Jadwal kedatangan di Jakarta pun mundur cukup jauh. Jika tetap naik MH17, dia seharusnya tiba di Jakarta pada Jumat pagi. Karena berganti pesawat, dia baru tiba sore hari.

"Pihak bandara mencari 16 volunteer untuk pindah penerbangan karena penuh. Sebenarnya saya sudah ada janji bertemu dengan teman di Indonesia setelah sampai (Jumat pagi). Namun, akhirnya saya memutuskan untuk ganti pesawat. Saya whatsApp teman saya dan mengubah waktu janjian," tutur Ochtman.

KOMPAS IMAGES/RODERICK ADRIAN MOZES Daftar tiket pesawat Andrei Ochtman, termasuk jadwal penerbangan Malaysia Airlines MH17 yang dibatalkan.
Ochtman baru mengetahui berita jatuhnya MH17 saat tiba di Dubai. Dia menerima pesan dari kakaknya bahwa pesawat yang seharusnya dia naiki mengalami kecelakaan. Ochtman mengaku ingin pingsan saat mendengar berita tersebut.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Liga Indonesia
Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Internasional
Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Sports
Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Badminton
Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia
Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Internasional
Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Liga Indonesia
Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Internasional
Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Internasional
Euro 2024, Saat Southgate Dilempari Gelas Plastik Usai Inggris Vs Slovenia

Euro 2024, Saat Southgate Dilempari Gelas Plastik Usai Inggris Vs Slovenia

Internasional
Kehilangan Terbesar Madura United, Hugo Gomes

Kehilangan Terbesar Madura United, Hugo Gomes

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com