Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Si Cantik Bouchard Lolos ke Perempat Final Wimbledon

Kompas.com - 01/07/2014, 00:15 WIB

LONDON, KOMPAS.com — Petenis cantik asal Kanada, Eugenie Bouchard, untuk kali pertama lolos ke perempat final Wimbledon dengan menyingkirkan Alize Cornet 7-6 (7/5), 7-5, Senin (30/6/2014).

Petenis berusia 20 tahun ini bermain konsisten untuk menyingkirkan Cornet, unggulan 25, yang membuat kejutan dengan menyingkirkan petenis peringkat satu dunia, Serena Williams, di babak sebelumnya.

"Dia (Cornet) petarung yang hebat," kata Bouchard. "Pertandingan kita berlangsung ketat dengan tie-break. Saya senang dapat bertahan."

Dalam konferensi pers seusai pertandingan, Bouchard tampil dengan mengenakan kimono putih pemberian dari awak televisi asal Jepang.

"Saat saya tertinggal di set kedua, saya tetap yakin tidak akan tersingkir. Pertandingan belum usai dan saya melangkah untuk momen yang penting dalam hidup saya. Pertandingan ini paling menguras tenaga dan saya harus berjuang hingga penghabisan," lanjut Bouchard.

Di perempat final, Bouchard akan bertemu pemenang pertandingan antara petenis cantik Rusia, Maria Sharapova, dan unggulan sembilan, petenis Jerman Angelique Kerber.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com