Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perez Balik Tuding Massa sebagai Penyebab Kecelakaan

Kompas.com - 10/06/2014, 14:10 WIB
MONTREAL, KOMPAS.com - Pebalap Force India, Sergio Perez, harus menelan pil pahit pada gelaran GP Kanada akhir pekan kemarin. Pebalap Meksiko ini mengalami kecelakaan pada lap terakhir balapan karena bersenggolan dengan pebalap Williams, Felipe Massa.

Dari hasil pemeriksaan pengawas balapan, Perez dinyatakan bersalah dan dikenai sanksi turun lima posisi start pada GP Austria, dua pekan depan. Meski begitu, Perez tetap menunjuk Massa sebagai penyebab terjadinya kecelakaan tersebut.

"Ini mengecewakan, kehilangan posisi yang bagus karena sesuatu yang bukan kesalahan kita sendiri," kata Perez yang tengah berada pada posisi empat ketika kecelakaan terjadi.

"Saya mengikuti garis lintasan yang sama dan mengerem sama seperti putaran-putaran berikutnya, tiba-tiba saya ditabrak Massa dari belakang. Masih banyak ruang di sisi kiri mobil saya untuk menyalip," lanjutnya.

Perez juga mengaku sudah melihat tayangan ulang insiden tersebut. "Tidak ada yang bisa saya lakukan, tetapi saya melihat bahwa Felipe sudah berbelok ke kanan sebelum menebrak saya. Menurut saya, dia seharusnya berpikir sebelum melakukannya. Salah perhitungannya membuat kami kehilangan beberapa poin."

Perez juga terganggu dengan komentar Rob Smedley yang mengatakan bahwa seharusnya Force India menarik mobil Perez ketika sudah mengalami masalah pada pengereman. Smedley adalah Head of Vehicle Performance di tim Williams.

"Mobil masih bisa dikendarai dengan baik, dengan beberapa penyesuaian, dan kami menunjukkan itu hingga saat terjadinya kecelakaan. Mobil lain juga mengalami kondisi yang sama, jauh lebih dulu dari kami, dan mereka bisa menyelesaikan balapan tanpa masalah," tegas Perez.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber crashnet
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

Sports
Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Liga Indonesia
Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com