Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Buzzer-Beater" Lillard Antar Blazers ke Semifinal Wilayah

Kompas.com - 03/05/2014, 15:21 WIB
PORTLAND, KOMPAS.com — Damien Lillard melakukan tembakan tiga angka buzzer-beater yang memastikan Porltland Trail Blazers melangkah ke semifinal Wilayah Barat. Blazers menang 99-98 pada laga keenam babak play-off melawan Houston Rockets, Jumat (2/5/2014) malam waktu setempat (Sabtu siang WIB). Blazers melangkah ke semifinal dengan keunggulan 4-2.

Chandler Parson membawa Rockets unggul 98-97 saat laga hanya tersisa 0,9 detik. Blazers mengambil timeout. Dari sisi lapangan, Nicolas Batum memberikan bola pada Lillard. Dengan tenang, seperti biasanya, Lillard melakukan eksekusi tembakan tiga angka sempurna yang memastikan timnya meraih kemenangan.

Lillard jadi pebasket pertama yang melakukan tembakan buzzer-beater yang membawa tim memenangi babak play-off, setelah Jon Stockton membawa Utah Jazz mengalahkan Houston pada 1997.

"Tadi adalah tembakan terbaik saya seumur hidup, sejauh ini," kata Lillard yang mencetak 25 poin pada laga ini.

Bagi Rockets, kekalahan ini jelas menyakitkan. Apalagi, mereka bermain bagus sepanjang pertandingan. Bahkan, secara keseluruhan mereka memimpin dalam perolehan poin.

"Ini menyakitkan. Ketika kamu melakukan segalanya di lapangan lalu seseorang menikammu seperti itu. Ini pil pahit yang harus ditelan," kata Dwight Howard yang mencetak 26 poin untuk Rockets.

Di semifinal, Blazers akan menghadapi pemenang antara San Antonio Spurs dan Dallas Mavericks. Kedua tim kini berada di posisi imbang, 3-3.

Houston Rockets 2-4 Portland Trail Blazers
Laga 1: Portland Trail Blazers 122-120 Houston Rockets
Laga 2: Portland Trail Blazers 112-105 Houston Rockets
Laga 3: Houston Rockets 121-116 Portland Trail Blazers
Laga 4: Houston Rockets 120-123 Portland Trail Blazers
Laga 5: Portland Trail Blazers 98-108 Houston Rockets
Laga 6: Houston Rockets 98-99 Portland Trail Blazers

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Liga Indonesia
Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Liga Inggris
Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Liga Inggris
PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Liga Inggris
Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com