Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Federer Sambut Dukungan Sampras

Kompas.com - 25/02/2014, 15:44 WIB
DUBAI, KOMPAS.com - Beberapa waktu lalu, legenda tenis asal Amerika Serikat Pete Sampras menyatakan keyakinannya bahwa Roger Federer masih akan bisa menambah jumlah gelar Grand Slam-nya menjadi 18. Federer pun melihat ada peluang untuk melakukannya.

Wimbledon adalah turnamen Grand Slam yang paling mungkin dimenangi Federer, dibanding tiga turnamen lainya, yakni Australian Open (Australia Terbuka), Roland Garros (French Open/Perancis Terbuka), dan US Open (AS Terbuka).

"Saya senang dia berpikir positif tentang permainan saya. Bagi saya ini sangat berarti, memberi saya kepercayaan diri tambahan mengetahui bahwa seseorang seperti dia yakin pada saya, mendukung saya, dan saya selalu bisa minta nasihat padanya," kata Federer.

Jika berhasil sekali lagi juara di Wimbledon, Federer akan melewati rekor tujuh kemenangan Sampras di turnamen yang berlangsung di lapangan rumput tersebut.

"Saya tidak ingin mematahkan rekornya dijadikan sebagai hal yang utama. Itu bukanlah tujuan bertanding saya. Saya bermain untuk diri sendiri, tim, negara, dan yang lainnya. Saya senang semua berjalan lebih baik lagi tahun ini," lanjut Federer.

Petenis Swiss ini melangkah ke babak kedua Dubai Duty Free Tennis Championships setelah mengalahkan Benjamin Becker 6-1, 6-4, Senin (24/2/2014). Selanjutnya, dia akan bertemu pemenang antara Radek Stepanek dan Michael Russel yang baru akan bertanding sore ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Internasional
Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Internasional
Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Internasional
Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Badminton
Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

Internasional
Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Badminton
Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Liga Indonesia
Atlet PB Djarum Tampil Dominan pada Graha Padma Wali Kota Cup 2024

Atlet PB Djarum Tampil Dominan pada Graha Padma Wali Kota Cup 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com