Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penggemar Rayakan Ulang Tahun Schumacher

Kompas.com - 03/01/2014, 21:31 WIB
GRENOBLE, KOMPAS.com - Para penggemar merayakan ulang tahun Michael Schumacher dengan berdoa dan berkumpul di depan rumah sakit tempat legenda Formula 1 tersebut dirawat. Schumacher masih dalam kondisi kritis pascakecelakaan saat bermain ski di Meribel, Minggu (29/12//2013).

Hari ini, 3 Januari 2014, Schumacher genap berusia 45 tahun. Tidak ada pesta karena semua orang tengah berduka. Dalam diam, para penggemar ini menyatakan dukungan dan doa agar juara dunia tujuh kali tersebut bisa segara pulih.

Ferrari, tim di mana Schumacher meraih lima gelar juara dunia, menyediakan sarana transportasi berupa bus bagi para penggemar dari Italia maupun Perancis yang ingin datang ke rumah sakit di Grenoble dan menyatakan dukungan.

Para penggemar ini datang dengan baju merah kas Ferrari dan membawa bendera, serta poster dengan tulisan dukungan untuk Schumi.

Ferrari juga menulis pesan khusus lewat website resmi mereka.
"Ini adalah hari istimewa bagi Ferrari dan seluruh penggemar, karena ini adalah ulang tahun Michael Schumacher. Saat ini, dia sedang menjalani pertarungan terpenting dalam hidupnya dan kami mengirimkan doa spesial untuknya."

"Banyak sekali momen spesial yang kami lakukan bersama dan kami memilih 72. Ini bukan angka asal pilih, karena ini adalah jumlah kemenangan Michael bersama Ferrari sejak 1996 hingga 2006, 72 balapan yang memuaskan kami dan semua penggemar tim Kuda Jingkrak di seluruh dunia."

"Banyak kenangan tak terlupakan, termasuk hasrat, komitmen, dan dedikasi yang membuat Michael menjadi bagian keluarga besar Ferrari selamanya."

"Semua orang di Ferrari, dari presiden Luca di Montezemolo dan kepala tim Stefano Domenicali yang sudah sejak lama berhubungan dengan kelurga dan orang-orang yang dekat dengannya, terus mengikuti perkembangan kondisinya. Jelas, hari ini ada alasan ganda untuk mendoakan yang terbaik untuknya."

"Forza Michael!"

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Internasional
Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Internasional
Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Internasional
Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Liga Indonesia
Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Internasional
Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Sports
Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Badminton
Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia
Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Internasional
Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Liga Indonesia
Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com