Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Merosot Lagi, Andik dkk Coba Lapangan

Kompas.com - 18/12/2013, 13:05 WIB
NAYPYIDAW, KOMPAS.com — Kontingen Indonesia kembali merosot ke urutan empat perolehan medali SEA Games XXVII di Naypyidaw, Myanmar, Rabu (18/12/2013).

Indonesia yang mengumpulkan 45 medali emas, 58 perak, dan 62 perunggu merosot satu tingkat dari klasemen Selasa (17/12/2013), setelah tuan rumah Myanmar menyodok langsung ke urutan dua dan menggeser Vietnam.

Kini Myanmar menempati urutan dua dengan 50 medali emas, 39 perak, dan 46 perunggu. Di peringkat puncak masih bercokol Thailand dengan 64 medali emas, 60 perak, dan 56 perunggu. Sementara Vietnam berada di peringkat tiga dengan 49 medali emas, 44 perak, dan 53 perunggu.

Sementara itu, timnas sepak bola Indonesia U-23 akhirnya merasakan lapangan Zeyar Thiri setelah memastikan diri lolos ke semifinal SEA Games 2013 dengan mengalahkan tuan rumah Myanmar 1-0.

Pada hari Rabu, Andik Vermansyah dan kawan-kawan mulai berlatih—pertandingan semifinal melawan Malaysia—di Stadion Zeyar Thiri Naypyidaw, Myanmar, Kamis (19/12/2013).

Setibanya di lapangan Zeyar Thiri, anak asuh Rahmad Darmawan ini langsung melakukan latihan ringan. Meski baru pertama kali merasakan lapangan yang digunakan pertandingan semifinal, pemain timnas terlihat gembira.

Para pemain yang dibawa menjalankan instruksi pelatih. Hanya satu pemain yang tidak mengikuti latihan, yaitu Ferinando Pahabol, karena mengalami lecet pada kelingking kaki kanan.

Pemain Persipura Jayapura itu mengaku secara umum kondisinya bagus. Namun, untuk mengetahui kondisi terakhir cederanya, dirinya akan terus melakukan konsultasi dengan dokter timnas. "Nanti malam akan dilihat lagi," kara Ferinando Pahabol di Stadion Zeyar Thiri.

Sementara itu, Pelatih Timnas Rahmad Darmawan mengatakan, pihaknya telah memantau kekuatan calon lawan, Malaysia.

"Kemarin saya, Pak Satria Badja, serta tim HPU melihat pertandingan Malaysia melawan Vietnam," katanya sebelum memimpin latihan.

Timnas Garuda Muda pada pertandingan melawan Malaysia dituntut untuk menang karena untuk memenuhi target, yaitu meraih emas SEA Games. Jika menang, di partai final Indonesia akan bertemu dengan pemenang antara Singapura dan Thailand.

Peringkat perolehan medali Indonesia:
Thailand      64     60     56
Myanmar     50     39     46
Vietnam       49     44     53
Indonesia     45     58     62
Malaysia      27     25     48
Singapore    22     21     31
Philippines  15     21     26
Cambodia       5     7     14
Laos                4     7     22
Brunei               1     1     4
Timor-Leste      1     0     1

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Antara
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com