Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Iri dengan Pemain Lain, Lee Yong-dae Ingin Partner Tetap

Kompas.com - 21/10/2013, 22:44 WIB
Norma Gesita

Penulis

ODENSE, KOMPAS.com - Berpasangan dengan Yoo Yeon-seong, membuat Lee Yong-dae lebih percaya diri menghadapi padatnya jadwal turnamen yang harus ia ikuti. Pemain yang sebelumnya berpartner dengan Ko Sung-hyun tersebut melepas posisinya yang berada di urutan satu dunia dan kembali mengumpulkan poin bersama Yoo.

Lee/Yoo bisa membuktikan pada pelatih bahwa memasangkan mereka bukanlah satu kesalahan. Pada turnamen perdana mereka, Yonex Denmark Open Superseries Premier 2013, Lee/Yoo sukses melaju hingga akhir dan meraih gelar pertama sebagai pasangan, di Odense, Denmark, Minggu (20/10/2013).

Lee/Yoo memenangi laga melawan ganda Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, yang merupakan unggulan pertama, dengan dua game langsung 21-19, 21-16. Lee/Yoo tampil dominan hingga Ahsan/Hendra kesulitan menemukan tempo permainan mereka.

"Ini pertama kalinya kami bermain bersama dan kami memulainya dengan sangat baik. Ini memberi kepercayaan diri yang kami butuhkan," kata Lee.

"Kami sangat tegang sebelum datang ke sini karena begitu banyak tuntutan untuk kami. Kami berlatih bersama di luar jam latihan rutin hanya untuk mempersiapkan diri di turnamen ini," tambah Yoo.

Lee menjadi sorotan karena sejak berpisah dengan partnernya sebelum Ko, Chung Jae-sung, ia belum menemukan partner yang bisa bertahan lama. Bahkan, sekarang pun dia mengaku belum tahu apakah Yoo akan menjadi partner tetapnya atau tidak.

"Saya khawatir kerja sama dengan Sung-hyun tak berjalan baik. Idealnya, kami akan berpasangan cukup lama karena saya sebenarnya iri dengan pemain lain yang memiliki partner tetap. Kemenangan ini memang apa yang kami butuhkan sebagai pasangan. Tapi masih terlalu cepat, sebab masih banyak turnamen yang akan kami jalani," terang Lee.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Modal Argentina untuk Pertahankan Gelar Juara Copa America 2024

Modal Argentina untuk Pertahankan Gelar Juara Copa America 2024

Internasional
Pilih Ketum, Munas PBSI Digelar Agustus 2024

Pilih Ketum, Munas PBSI Digelar Agustus 2024

Badminton
Hasil Ekuador Vs Venezuela 1-2, La Vintontio Bekuk 10 Pemain La Tri

Hasil Ekuador Vs Venezuela 1-2, La Vintontio Bekuk 10 Pemain La Tri

Internasional
Electric PLN Pupus Harapan Juara Bertahan Bandung BJB ke Final Four Proliga 2024

Electric PLN Pupus Harapan Juara Bertahan Bandung BJB ke Final Four Proliga 2024

Sports
Daftar Top Skor Euro 2024: Penyerang Georgia dan Jerman Teratas

Daftar Top Skor Euro 2024: Penyerang Georgia dan Jerman Teratas

Internasional
Jadwal Euro 2024: Laga Terakhir Fase Grup, Dibuka Swiss Vs Jerman

Jadwal Euro 2024: Laga Terakhir Fase Grup, Dibuka Swiss Vs Jerman

Internasional
Momen Assist Ronaldo, Aksi Spektakuler untuk Akademi Sepak Bola Dunia

Momen Assist Ronaldo, Aksi Spektakuler untuk Akademi Sepak Bola Dunia

Internasional
Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024, Portugal Terbaru

Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024, Portugal Terbaru

Internasional
Hasil Euro 2024: Portugal Menang ke 16 Besar, Belgia 3 Poin Perdana

Hasil Euro 2024: Portugal Menang ke 16 Besar, Belgia 3 Poin Perdana

Internasional
Saat Laga Turkiye Vs Portugal Terhenti 4 Kali karena Fans Ronaldo, Alarm Keamanan

Saat Laga Turkiye Vs Portugal Terhenti 4 Kali karena Fans Ronaldo, Alarm Keamanan

Internasional
Hasil Belgia Vs Romania 2-0, Tendangan Monster Kiper Bikin Assist bagi De Bruyne

Hasil Belgia Vs Romania 2-0, Tendangan Monster Kiper Bikin Assist bagi De Bruyne

Internasional
Cristiano Ronaldo Raja Piala Eropa, Rekor Keterlibatan Gol

Cristiano Ronaldo Raja Piala Eropa, Rekor Keterlibatan Gol

Internasional
Lionel Messi Ikon Dunia, Bawa Perubahan yang Menguntungkan MLS

Lionel Messi Ikon Dunia, Bawa Perubahan yang Menguntungkan MLS

Internasional
Mbappe Dua Gol lawan Tim Cadangan Paderborn, Adaptasi dengan Masker

Mbappe Dua Gol lawan Tim Cadangan Paderborn, Adaptasi dengan Masker

Internasional
Fenomena Piala Eropa 2024, Enam Gol Bunuh Diri Jadi Primadona

Fenomena Piala Eropa 2024, Enam Gol Bunuh Diri Jadi Primadona

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com