Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Psikolog Olahraga Juga Menyarankan Ko Sung-hyun dan Lee Yong-dae Dipisah

Kompas.com - 03/10/2013, 12:30 WIB
Norma Gesita

Penulis

SEOUL, KOMPAS.com - Delapan gelar dalam jangka waktu sekitar satu tahun, ternyata tak membuat Badminton Korea Association (BKA) membatalkan niat untuk memisah ganda mereka, Ko Sung-hyun/Lee Yong-dae.  Dua pekan lalu, pasangan ini menjadi juara di China Masters 2013, yang merupakan turnamen terakhir mereka sebagai pasangan. Mereka dipasangkan setelah Olimpiade London 2012.

Meski memenangi banyak gelar, ganda yang kini berada di peringkat satu dunia tersebut dianggap bermasalah, karena selalu kalah dari ganda Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dan ganda muda China, Liu Xiaolong/Qiu Zihan. Mereka telah menderita tiga kekalahan dari dua ganda tersebut sepanjang tahun ini. Hanya menunggu waktu, sebelum Ko/Lee tersingkir dari peringkat satu dunia.

Pimpinan hubungan internasional BKA, Greg Kim Hong-gi mengatakan, pemisahan ini bertujuan untuk menciptakan pasangan yang lebih kuat sebelum Asian Games di Incheon, Korea, tahun depan. Lee akan berpasangan dengan Yoo Yeon-seong, sementara Ko dengan Shin Baek-choel.

"Alasan Yong-dae dan Sung-hyun dipisah memang karena mereka menunjukkan performa kurang baik. Mereka memang menjadi juara China Masters, tapi mereka juga memiliki rekor kekalahan yang tak bisa diabaikan sepanjang tahun ini," kata Greg Kim seperti dilansir the star.

"Kami mencoba menyelamatkan ganda ini, tapi menurut psikolog olahraga, mereka tak akan berhasil. Lebih baik memisah mereka sekarang sebelum bertambah buruk nantinya."

"Pemisahan ini masih dalam masa percobaan dan kami memberi waktu enam bulan agar perkembangannya terlihat. Jika pasangan Yong-dae/Yeon-seong tidak menunjukkan hasil baik, bukan tidak mungkin kami mengembalikan Yong-dae/Sung-hyun sebagai pasangan," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com