Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tumbangkan Garuda, Pelita Jaya ke Semifinal Pramusim NBL

Kompas.com - 27/09/2013, 09:30 WIB
Norma Gesita

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com - Pertarungan sengit tersaji pada turnamen pramusim National Basketball League (NBL) 2013, saat tim Garuda Kukar Bandung melawan juara bertahan, Pelita Jaya (PJ) Energi-MP Jakarta, di DBL Arena Surabaya, Kamis (26/9/2013). Pertandingan ini akhirnya dimenangi PJ dengan 70-65.

Pada awal pertandingan, Garuda unggul lebih dulu lewat tembakan dua poin Muhammad Dhiya Ulhaq. Memimpin 8-0, Garuda mengakhiri kuarter satu dengan 17-13.

Garuda makin gencar menyerang pada kuarter dua dan unggul hingga 13 poin. PJ harus mengakui keperkasaan Garuda saat mereka menutup kuarter ini dengan keunggulan 32-21.

Ponsianus ’Koming’ Nyoman Indrawan berhasil membawa PJ menyamakan kedudukan menjadi 45-45, dengan tembakan tiga poin. Meski demikian, PJ belum mampu membalik keadaan. Garuda bangkit dan mengakhiri kuarter tiga dengan selisih tujuh poin, 52-45.

Garuda menerapkan strategi full court press pada kuarter empat untuk menjaga selisih poin. Strategi ini dilawan PJ dengan fast break. Memanfaatkan turn over pemain Garuda, Jonathan Elyaday, Dimas Aryo Dewanto melakukan steal dan memberi assist pada Ary Chandra hingga berbuah poin, sekaligus memperkecil selisih menjadi 56-57.

Dimas Aryo menjadi motor kebangkitan PJ dengan mencetak delapan poin beruntun. Dilanjutkan dengan tembakan tiga poin Andy "Batam" Poedjakesuma yang akurat, PJ akhirnya berbalik unggul 67-62. Keunggulan PJ terus bertahan dan mematahkan perlawanan Garuda dengan skor akhir 70-65.

“Harus kami akui, delapan pemain muda yang kami miliki belum memiliki mental yang bagus. Sementara, Pelita Jaya punya Andy Batam. Saat beberapa kali tembakan tiga angka Andy Batam masuk, mental pemain kami langsung down,” ungkap AF Rinaldo, pelatih Garuda Kukar Bandung.

Dimas Aryo Dewanto menjadi pencetak poin terbanyak untuk PJ dengan 23 poin. ”Harus saya akui, start kami cukup buruk hari ini. Tapi, berkat kerjasama tim yang solid kami mampu memanfaatkan celah lawan dan mencuri kemenangan,” ungkap Dimas.

PJ merebut tiket ke semifinal setelah mendapat tujuh poin hasil tiga kali menang dan sekali kalah. Mereka masih memiliki satu laga tersisa, yaitu melawan Pacific Caesar Surabaya, Jumat (27/9/2013).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Bundesliga
Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Hasil Inter Miami Vs DC United 1-0: Messi Buntu, Assist Busquets Jadi Penentu

Hasil Inter Miami Vs DC United 1-0: Messi Buntu, Assist Busquets Jadi Penentu

Liga Lain
Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Sports
De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

Liga Inggris
Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Bundesliga
Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Liga Indonesia
BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

Liga Indonesia
Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Badminton
Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Badminton
Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Liga Italia
Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Liga Italia
Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com