Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Satria Muda Kalahkan Aspac pada Hari Pertama Pramusim NBL

Kompas.com - 21/09/2013, 20:18 WIB
Norma Gesita

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com - Tim basket Satria Muda BritAma berhasil mengalahkan Dell Aspac Jakarta pada hari pertama turnamen pramusin National Basketbal League (NBL) yang berlangsung di DBL Arena Surabaya, Jumat (21/9/2013). SM menang 69-56.

Pelatih SM, Cokorda Raka, menurunkan lima pemain andalannya sebagai starter, yakni Agustinus Indrajaya, Rony Gunawan, Vamiga Michel, Amin Prihantono, dan Faisal Julius Achmad. Sementara Aspac mengandalkan Okiwira Sanjaya, Anggi Arizki, Fandi Andika Ramadhani, Muhammad Irman, dan Mario Gerungan.

Faisal memimpin timnya dengan baik pada kuarter pertama dan membawa SM unggul sementara dengan 20-13. Sementara Mario sebagai kapten Aspac justru tak bisa tampil baik dan langsung melakukan empat fault pada kuarter ini.

Pelatih Aspac, Rastafari Horongbala, memutuskan untuk tidak memainkan Mario pada kuarter dua. Ramadhani menggantikan posisi Mario sebagai point guard dan mencoba menipiskan perbedaan skor dengan tembakan jarak jauh. Kuarter dua berakhir tetap untuk keunggulan SM, 34-28.

Aspac berhasil menipiskan perbedaan skor menjadi 33-34 pada awal kuarter tiga lewat tembakan jarak jauh Ramadhani dan Arizki. Aspac juga melakukan zone defense yang ketat. Tetapi SM berhasil mendulang angka lewat tembakan tiga angka dari Faisal dan Amin. SM kembali menjauhkan perbedaan skor pada akhir kuarter tiga dengan 58-47.   

Gerungan kembali memperkuat tim pada kuarter empat dan memimpin Aspac untuk kembali bertahan dengan man to man. Tetapi, SM tetap bisa melakukan tekanan dan akhirnya memenangi pertandingan dengan 69-56.

Sebelum laga ini, Hangtuah Sumsel IM memenangi pertandingan melawan NSH GMC Riau dengan skor telak 73-37. BSC Bandung Utama juga berhasil menang atas Satya Wacana Metro dengan skor 60-56.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Drawing Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Jadwal Drawing Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Georgia Vs Portugal, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Georgia Vs Portugal, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Liga Indonesia
Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Internasional
Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Internasional
Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Internasional
Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Liga Indonesia
Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Internasional
Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Sports
Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Badminton
Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia
Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com