Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Antusiasme Warga Aceh Didatangi Rombongan Jelajah Sepeda

Kompas.com - 03/09/2013, 17:17 WIB
Dian Maharani

Penulis

ACEH BARAT, KOMPAS.com - Warga Aceh antusias menyambut rombongan Jelajah Sepeda Sabang-Padang bersama Kompas dan PGN. Antusiame warga Aceh itu terlihat ketika rombongan Jelajah Sepeda istirahat sekaligus makan siang di rumah makan di wilayah Nagan Raya, Aceh, Selasa (3/9/2013).

Rumah makan itu menyambut tim dengan memasang spanduk "Selamat Datang Tiim Kompas-PGN Jelajah Sabang Padang di Warung Makan Vini Simpang Lamie, Nagan Raya, Aceh." Mereka juga menyediakan tenda beserta kursi untuk duduk-duduk santai.

"Senang sekali banyak pesepeda lewat dan datang ke sini. Biasanya jarang yang datang beramai-ramai. Teman-teman kan sudah datang dari jauh-jauh, jadi kita sambut lah," ujar Syamsul, kerabat pemilik rumah makan yang menyediakan spanduk.

Istirahat untuk makan siang ini dilakukan setelah rombongan pesepeda menempuh jarak 88 km dari Meulaboh. Kemudian, setelah istirahat, rombongan melanjutkan kembali perjalanan ke Blang Pidie.

Warga sekitar pun terlihat gembira ketika wilayahnya dilewati rombongan Jelajah Sepeda. Mereka berteriak, tersenyum, dan melambaikan tangan. Mereka juga setia menunggu di pinggir jalan hingga iring-iringan pesepeda berakhir. Beberapa di antaranya mengabadikan gambar dengan kamera ponsel.

KOMPAS.COM/DIAN MAHARANI Anak-anak kecil di Aceh Barat berlarian ke pinggir jalan untuk melihat iring-iringan rombongan Jelajah Sepeda Sabang-Padang bersama Kompas-PGN, Selasa (3/9/2013).
Keceriaan juga terlihat pada anak-anak di Sekolah Dasar. Ketika jam istirahat dan rombongan Jelajah Sepeda melintas, mereka langsung berlarian ke pagar sekolah atau pinggir jalan.

Ada pula anak-anak kecil yang berada di pinggir jalan dan meminta bersalaman. "Dadah Sepeda," teriak anak kecil itu sambil melambaikan tangan dan melompat-lompat. Rombongan Jelajah Sepeda pun selalu membalas lambaian tangan.

Selain warga, pemerintah setempat dan aparat kepolisian juga menyambut gembira kedatangan kami.

Hari ini, Jelajah Sepeda sudah memasuki etape keempat di Aceh. Dimulai dari Sabang-Banda Aceh (56 km), Banda Aceh-Calang (156 km), Calang-Meulaboh (90 km), dan saat ini Meulaboh-Blang Pidie (130 km).

Jelajah Sepeda akan berakhir di Padang pada 13 September 2013 dengan total jarak tempuh mencapai 1.539 kilometer. Peserta kegiatan ini bukanlah atlet balap sepeda. Mereka dari berbagai kalangan dan profesi yang memang gemar bersepeda.

Kegiatan ini juga tak sekadar gowes. Kompas ingin menceritakan persoalan di setiap daerah yang dilewati. Kompas juga ingin mengajak lebih banyak lagi orang untuk bersepeda dengan menggalakkan hidup sehat dan mengurangi global warming.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com