Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rivalitas Djokovic dan Del Potro Berlanjut

Kompas.com - 05/07/2013, 18:00 WIB
LONDON, KOMPAS.com — Persaingan turnamen Grand Slam Wimbledon semakin mendekati puncak. Hari ini, Jumat (5/7/2013), empat petenis putra akan berlaga di babak semifinal.

Novak Djokovic dan Juan Martin del Potro akan membuka laga di Centre Court pada pukul 13.00 waktu setempat atau 19.00 WIB.

Dalam 11 pertemuan sebelum laga nanti, Djokovic memimpin dengan 8-3. Namun pada pertemuan terakhir di semifinal Indian Wells, Maret lalu, Del Potro menang dengan 4-6, 6-4, 6-4.

Sebelumnya, mereka baru sekali bertemu di lapangan rumput, yakni pada perebutan medali perunggu Olimpiade London, tahun lalu. Del Potro juga keluar sebagai pemenang dengan 7-5, 6-4.

Del Potro adalah petenis dengan servis dan forehand sangat keras. Dengan tinggi 198 sentimeter, petenis Argentina ini punya pukulan bertenaga yang akan menyulitkan siapa pun, terutama jika dalam kondisi prima.

Masalah terbesarnya adalah lutut kiri yang tengah cedera dan menyulitkannya pada dua pertandingan terakhir. Namun dengan lutut tak sempurna ini juga, petenis 24 tahun tersebut menyingkirkan unggulan keempat, David Ferrer, di perempat final.

Di pihak lain, Djokovic adalah pemain yang komplet. Dia punya servis kuat, pengembalian bagus, pukulan forehand dan backhand yang sama kuat dan mematikan, serta penguasaan lapangan yang luar biasa.

Di Wimbledon tahun ini, servisnya sangat bagus, terutama pada servis kedua yang menghasilkan 69 persen poin. Sejauh ini dia baru kehilangan empat servis.

Tahun ini, Djokovic sudah menelan lima kekalahan, masing-masing dari Del Potro (di Indian Wells), Tommy Haas (Miami), Grigor Dimitrov (Madrid), Tomas Berdych (Roma), dan Rafael Nadal (French Open).

Djokovic juga pernah mengalahkan mereka tahun ini. Namun untuk Del Potro dan Nadal, Djokovic lebih dulu meraih kemenangan, sebelum akhirnya kalah pada pertemuan berikutnya.

Di Wimbledon tahun ini, Djokovic bisa dikatakan sebagai salah satu pemain yang paling siap, baik fisik maupun mental. Juara 2011 ini dipastikan akan merepotkan Del Potro.

Meski demikian, apa pun masih mungkin terjadi. Terlebih lagi, lapangan rumput bukanlah spesialisasi kedua pemain, dan Wimbledon tahun ini cukup marak dengan kejutan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

    AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

    Liga Italia
    Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

    Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

    Liga Indonesia
    Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

    Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

    Timnas Indonesia
    Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

    Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

    Liga Indonesia
    Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

    Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

    Liga Indonesia
    Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

    Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

    Liga Spanyol
    Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

    Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

    Sports
    Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

    Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

    Liga Indonesia
    Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

    Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

    Liga Italia
    Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

    Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

    Liga Indonesia
    Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

    Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

    Liga Indonesia
    Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

    Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

    Liga Indonesia
    Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

    Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

    Liga Inggris
    Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

    Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

    Timnas Indonesia
    PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

    PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

    Internasional
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com