Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nishikori Tembus Kebuntuan 75 tahun

Kompas.com - 01/06/2013, 19:54 WIB

PARIS, Kompas.com - Kei Nishikori membuat sejarah di Roland Garros, Sabtu (1/6) dengan menjadi petenis Jepnag pertama dalam 75 tahun yang lolos ke babak 16 besar French Open.

Di babak ketiga hari ini, Nishikori meyingkirkan petenis unggulan 24 asal Perancis, Benoit Paire dengan kemenangan 6-3, 6-7 (3), 6-4, 6-1.

Nishikiri memecahkan kebuntuan 75 tahun sejak petenis Jepang, Funiteru Nakano lolos ke babak 16 ebsar di Roland Garros pada 1938, beberapa tahun sebelum pecahnya Perang Dunia II.

Dalam pertandingan yang berlangsung di lapangan Suzanne Lenglen tersebut, Nishikori mampu mengatasi tekanan lawan yang temparamental, serta dukungan penonton Perancis.

Di babak 16 besar, Nishikori akan menghadapi pemenang pertandingan antara juara tujuh kali, Rafael Nadal, dan unggulan 27 asal Italia, Fabio Fognini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com